Basamo Mako Manjadi, MAN 3 Agam Siap Menghadapi PKKM

Basamo Mako Manjadi, MAN 3 Agam Siap Menghadapi PKKM

Agam, Humas – Dalam rangka menghadapi Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) pada awal September mendatang, MAN 3 Agam Menggelar Workshop persiapan PKKM pada hari Senin, 24 Agustus 2020 yang bertempat di Kantor Guru MAN 3 Agam.  Kegiatan ini diikuti oleh seluruh guru dan pegawai MAN 3 Agam dengan pemateri Helmi, Pengawas Madrasah Kabupaten Agam.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 07.30 WIB tersebut dibuka oleh  Aswaldi selaku Waka Humas MAN 3 Agam dan dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala MAN 3 Agam, Hj. Yesimakhmi. Dalam sambutannya Kepala MAN 3 Agam menyampaikan bahwa Hakikat dari Penilaian Kinerja Kepala Madrasah tidak hanya menyangkut Kepala Madrasah saja, tapi melibatkan penilaian terhadap seluruh Stakeholder madrasah. Untuk itu, sangat dibutuhkan teamwork yang solid. Bekerja dengan sepenuh hati demi madrasah tercinta.

Guru dan pegawai dibagi dalam 5 kelompok besar untuk menyiapkan dan mengumpulkan bahan-bahan yang akan dinilai oleh asesor. Narasumber Helmi membedah item per item dari indikator penilaian kinerja.

Guru dan pegawai menyimak dengan seksama indikator-indikator yang disampaikan oleh Pengawas Madrasah dengan satu tekad yang bulat yaitu menjadikan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah ini sebagai langkah awal menghadapi akreditasi tahun 2021.

Dengan adanya bimbingan dari Helmi semoga MAN 3 Agam bisa menjadi Madrasah yang lebih hebat lagi dan lancar dalam menghadapi PKKM September mendatang. Ia juga memberikan semangat kepada MAN 3 Agam agar bersama-sama dalam menghadapi PKKM ini seperti yang diungkapkannya, “Ayo kita maju bersama, kerjasama dengan hati yang nyaman dan gembira”.

Pada akhir kegiatan Hj. Yesimakhmi mengucapkan terimakasih kepada Helmi atas bimbingannya. “Terimakasih Pengawas, jangan bosan-bosan membimbing kami, bersama kita bisa melewatinya”, ujarnya. (Mumun)|Mira