Siswi MTsN 1 Payakumbuh Hadiri Acara Pengenalan Kampus Nagari Pakandangan Padang Pariaman

Siswi  MTsN 1 Payakumbuh Hadiri Acara Pengenalan Kampus Nagari Pakandangan Padang Pariaman
Siswi  MTsN 1 Payakumbuh Hadiri Acara Pengenalan Kampus Nagari Pakandangan Padang Pariaman

Payakumbuah, Humas--Pandemi  global  yang dihadapi  negara  kita  dewasa  ini  menyebabkan  terhentinya proses belajar mengajar secara convensional. Pendidikan anak bangsapun mulai diberlakukan secara online. Berbagai upaya dilakukan oleh pemerintah pusat dan daerah untuk memutus mata rantai penyebaran covid 19 dan mengisi masa pandemi ini dengan hal yang bermanfaat.

Nagari Pakandangan kabupaten Padang Pariaman, mulai Agustus 2020, louncing program eDMC 19 (elektronik Desa Melawan Covid 19). Program eDMC diluncurkan dalam bentuk Kampus Nagari yang berpusat di Jl. Raya Padang-Bukittinggi  Km 39 Kab. Padang Pariaman. Berbeda dengan kampus pada umumnya, kampus nagari Pakandangan tidak hanya membelajarkan mahasiswa tapi juga menghimpun seluruh elemen pendidikan mulai dari TK sampai Perguruan Tinggi untuk sama-sama belajar di Kampus Nagari dengan fasilitas internet yang di berikan secara cuma-cuma untuk anak nagari yang mau belajar secara online yang dikenal dengan nama KOBEDA (Kelompok Belajar Daring).  Disamping itu Kampus Nagari juga mewadahi kreatifitas anak nagari dalam bentuk life skill seperti pembuatan souvenir yang pelatihan dan pemasarannya dibantu oleh kampus nagari.

Dalam rangka memperkenalkan kampus Nagari Pakandangan dan memeriahkan acara pengenalan kampus ini, wali nagari Nasyarudin, mengundang Tharisa Najwa Syifa seorang siswi MTsN 1 Kota Payakumbuh yang merupakan juara III bintang cilik 2019 Sumatera Barat dalam cabang menyanyi tunggal. Acara yang dihadiri oleh wakil bupati Pariaman Suhatri Bur, wali nagari pakandangan Nasyarudin dan juga tokoh masyarakat Pakandangan Yuliasmi Muchtar yang ikut mempelopori berdirinya Kampus Nagari Pakandangan ini menampilkan wawancara dan bincang-bincang ringan antara wali nagari, wakil bupati dan artis bintang cilik Sumbar 2019 yang diliput langsung oleh TV nagari yaitu DMC tv.

Hj. Ermita sebagai kepala MTsN 1 Kota Payakumbuh menyambut antusias undangan ini dan memberikan support dan motivasi kepada salah seorang peserta didik MTsN 1 Kota Payakumbuh yang akan tampil di acara pengenalan kampus Nagari Pakandangan, dan berpesan agar Najwa selalu rajin berlatih, tetap tawadhu, dan bisa menampilkan yang terbaik dalam acara tersebut. "Saya sangat antusias dengan acara ini apalagi saya adalah salah seorang putri daerah kabupaten Padang Pariaman ujarnya sambil tersenyum". (NV)