Kakankemenag Tinjau PBM di MTsN 2 Solok

Kakankemenag Tinjau PBM di MTsN 2 Solok

Koto Baru, Humas. Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Solok H. Alizar meninjau proses belajar mengajar (PBM) tatap muka di MTsN 2 Solok, Senin (4/1).

H. Alizar yang didampingi Kasi Penmad, disambut oleh Kepala MTsN 2 Solok H. Maidison bersama Kaur TU Dodi Waldi dan para wakil kepala serta majelis guru.

Kepada Kakankemenag, kepala MTsN 2 Solok H Maidison melaporkan bahwa PBM tatap muka ini merupakan tindak lanjut dari 4 Mentri tentang panduan penyelenggaraan pembelajaran pada tahun ajaran 2020 /2021.

Disampaikan juga, sebelum pelaksanaan PBM tatap muka ini, tenaga pendidik dan kependidikan MTsN 2 Solok telah mempersiapkan berbagai hal terkait PBM ini, mulai dari kesiapan guru yang disejalankan dengan kurikukum, fasilitas penunjang protokol kesehatan hingga memastikan semua yang terlibat dalam kegiatan PBM ini dalam kondisi sehat.

Menutup laporannya, H. Maidison mengatakan bahwa kegiatan PBM dibagi dalam dua shift. Untuk memaksimalkan waktunya, maka durasi jam pelajaran dikurangi dari biasanya.

H. Alizar usai meninjau kegiatan PBM di kelas, berkesempatan menggelar pertemuan singkat dengan tenaga pendidik dan kependidikan di MTsN 2 Solok. Dihadapan guru dan pegawai ini H. Alizar menyampaikan harapan, semoga kegiatan PBM tatap muka ini dapat berjalan lancar.

"Semoga ini mampu mengembalikan semangat siswa yang sudah mulai jenuh dengan sistim belajar daring," ujar H. Alizar.

Ia juga menyebut, dengan kondisi ini, maka perlu kembali para guru berinovasi dalam mebangkitkan dan meningkatkan semangat belajar siswa, karena lebih kurang 10 bulan belajar daring ada kebiasaan yang berubah bagi siswa.

"Ini tantangan bagi guru untuk berinovasi, agar PBM tatap muka dapat terwujud dengan baik sekaligus mewujudkan visi misi madrasah," pungkasnya.

Tak lupa H. Alizar berpesan agar setiap tahapan dalam kegiatan PBM ini dievaluasi oleh kepala maderasah untuk kemudian disempurnakan dalam upaya mewujudkan visi madrasah ditengah pandemi ini.

Menutup pertemuan singkat tersebut, kembali H. Alizar mengingatkan agar segenap warga madrasah tetap mengedepankan pentingnya penerapan protokol kesehatan selama kegiatan PBM tatap muka berlangsung.Fendi