Pembinaan ASN, Ikhtiar Mewujudkan ASN Yang Profesional dan Handal

Pembinaan ASN, Ikhtiar Mewujudkan ASN  Yang Profesional dan Handal

Sarilamak, Humas--Sago Park merupakan kawasan argowisata terletak di Kecamatan Situjuh Limo Nagari yang menyuguhkan pemandangan alam yang elok dan indah.  41 orang ASN Kemenag Lima Puluh Puluh Kota (22/03) yang terdiri dari guru pada Madrasah, JFU pada Kantor Kemenag serta pelaksana pada Kantor KUA Kecamatan mengikuti kegiatan pembinaan Pegawai selama satu hari penuh.

Irfan Junaidi Kasubbag TU Kemenag Lima Puluh Kota dalam laporan kegiatanya menjelaskan, “Kegiatan pembinaan ini merupakan ikhtiar Kemenag Lima Puluh Kota untuk meningkatkan kapasitas aparatur negera dalam memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. Oleh sebab itu Saya berharap agar seluruh peserta mengikuti kegiatan ini secara baik, tentu kita semua berharap kegiatan strategis seperti ini memiliki hasil yang nyata dalam mewujudkan ASN yang profesional dan handal," jelasnya.

Terkait dengan materi kegiatan, Irfan Junaidi menjelaskan, “Ada tiga topik penting yang menjadi materi kegiatan pembinaan, profesionalisme ASN, motivasi kerja ASN serta peningkatan wawasan ASN yang akan disampaikan oleh narasumber yang kompeten dibidangnya," jelasnya.

Sementara itu H. Naharudin, Kakan Kemenag Lima Puluh Kota dihadapan awak media menegaskan, ”Ikhtiar mewujudkan ASN yang profesional dan handal harus dilakukan secara sistimatis dan berkelanjutan, melalui pembinaan terstruktur tersebut diharapkan peserta dapat memahami enam gagasan dasar yang menjadi ciri  ASN yang profesional dan handal," terang alumni Candung tersebut.

Lebih lanjut dijelaskan, enam gagasan dasar tersebut adalah, “Pertama ASN harus memahami hakikat dirinya sendiri, dimana setiap diri ASN memiliki dua tugas yang tak terpisahkan, baik sebagai kalifah dimuka bumi maupun sebagai hamba Allah S.W.T hal ini perlu dipahami oleh ASN agar bekerja memiliki motivasi ibadah yang kuat," jelas Kakan Kemenag.

“Yang kedua, ASN harus paham aturan, baik yang terkait dengan tugas sehari-hari maupun aturan yang berkaitan dengan kepegawaian, dapat dipastikan seluruh aktivitas birokrasi memiliki payung hukum yang kuat dari negara."

“Ketiga ASN harus paham etika birokrasi, etika birokrasi merupakan nilai moral yang hidup di lingkungan birokrasi yang bersifat alamiah dan menjadi konsensus bersama," jelas suami tercinta Hj. Rina Heroza tersebut.

“Yang kelima, ASN harus paham lingkungan sosial apakah itu lingkungan kantor maupun lingkungan masyarakat secra umum, pemahaman ASN terhadap konsisi lingkungan akan membantu ASN dalam beradaptasi dengan situasi yang ada. Ke-enam ASN harus paham tantangan dan perubahan yang terjadi, era globaliasi yang ditandai dengan revolusi industri 4.0 telah merubah pranata sosial masyarakat, perubahan tersebut sekaligus  melahirkan tantangan baru bagi ASN dalam merespon berbagai kemajuan zaman, dalam kondisi seperti ini inovasi dan kreatifitas menjadi satu keharusan bagi ASN," harap Kakan Kemenag.

Terakhir atas nama pribadi dan pimpinan, “Izinkan saya dari lubuk hati yang paling dalam untuk menyampaikan apresiasi sekaligus ucapan terimakasih kepada seluruh panitia yang telah bahu membahu dalam mensukseskan kegiatan ini, ucapan yang sama saya sampaikan pada seluruh peserta yang telah mengikuti kegiatan ini dengan baik. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi seluruh peserta dan memperkuat eksistensi  Kemenag Lima Puluh Kota dalam melanyani umat," pungkasnya (APP)