Tausiah Jumat Pagi di Kankemenag Kota Payakumbuh "Meneladani Pengorbanan Nabi Ibrahim "

Tausiah Jumat Pagi  di Kankemenag Kota Payakumbuh "Meneladani Pengorbanan Nabi Ibrahim "

Payakumbuh, Humas--Siraman Rohani yang diterima oleh seluruh ASN pada Kankemenag Kota Payakumbuh pada setiap hari Jumat termasuk hari ini (23/07) di Mushalla Baiturrahman Kota Payakumbuh.

Hadir Kakan Kemenag Kota Payakumbuh, H. Ramza Husmen beserta Kasubbag TU, H. Mustafa serta Kasi, Kepala KUA dan Seluruh JFT dan JFU pada Kankemenag Kota Payakumbuh serta perwakilan dari Madrasah SE Kota Payakumbuh.

Wirid yang bertepatan setelah pelaksanaan Idul Qurban ini di berikan oleh Ketua MUI Kota Payakumbuh Buya Mismardi. Dalam tausiah yang berlangsung lebih kurang 50 menit berjudul, Meneladani Pengorbanan Nabi Ibrahim, AS.

Dalam khutbahnya memaparkan, "Nabi Ibrahim AS sebelum mendapat ujian dari Allah terlebih dahulu memantapkan ketauhidan dengan cara mencari Allah.  Beliau menyaksikan peredaran, bintang dan bulan kemudian lenyap di siang hari, lalu menyaksikan matahari yang menyinari alam semesta kemudian lenyap di malam hari, berarti ini bukan Tuhan, karena memiliki keterbatasan. Jadi makna berqurban itu adalah mengorbankan atau membuang sifat hewan yang ada pada setiap diri manusia."

Arahan dan Informasi dari Kasubbag TU bahwa nantinya setelah wirid kita mengikuti rapat tentang survei pelayanan publik yang di laksanakan pada Aula Kankemenag Kota Payakumbuh. 

Acara ditutup dengan ucapan terimakasih dari Kepala Kantor Kemenag Kota Payakumbuh, H. Ramza Husmen kepada Seluruh peserta qurban yang telah menyisihkan sebagian dari harta kita untuk melaksanakan ibadah qurban pada tahun ini.

"Ucapan terimakasih kepada seluruh panitia yang telah berupaya dan membuat acara qurban yang kita laksanakan pada hari Kamis kemaren tanggal 22 Juli 2021 terlaksana dengan sukses dan lancar," tuturnya. Semoga tahun depan kita bisa lebih meningkatkan lagi ibadah kita kepada Allah SWT. Widya77