Kepala Kantor Kementerian Agama Padang Pariaman Menjadi Pembina Upacara di MAN 1 Padang Pariaman

Kepala Kantor Kementerian Agama Padang Pariaman Menjadi Pembina Upacara di MAN 1 Padang Pariaman

Padang Pariaman, Humas --  Senin (16/08/21) Syafrizal selaku Kepala Kantor Kemenag Padang Pariaman menjadi Pembina Upacara di MAN 1 Padang Pariaman. Kedatangan kepala kantor Kemenag Padang Pariaman untuk memenuhi undangan dari Kepala MAN 1 Padang Pariaman  sekaligus pelantikan pembina OSIM, Pembina Ekstrakurikuler, pengukuhan Paskibra MAN 1 Padang Pariaman, peresmian gedung bersama OSIM dan Pramuka serta pembinaan kepada seluruh guru dan pegawai MAN 1 Padang Pariaman di ruang majelis guru.

Dalam amanatnya Kepala Kantor Kementrian Agama Padang Pariaman, Syafrizal meyampaikan ucapan terima kasih telah mengundang Kemenag yang baru dilantik 14 Agustus 2021, penghargaan untuk MAN perdana Kemenag jadi pembina di Madrasah sejak menjabat.

"Mudah-mudahan Allah nemautkan hati kita bahwa pendidikan itu penting, Kemenag juga tamatan madrasah, pendidikan itu harus bersungguh-sungguh siapa yang sungguh-sungguh itulah yang mendapat, pemerintah telah memfasilitasi siapa yg berprestasi akan dilanjutkan pendidikannya, mulai dari kepala, Waka, guru, TU memberikan penghargaan tugas,niatkan dengan ikhlas, semoga  Allah menghilangkan covid - 19 di muka bumi ini," ujarnya.

Setelah upacara usai dilanjutkan dengan pembinaan oleh Kepala Kemenag Padang Pariaman, Syafrizal kepada guru dan pegawai MAN 1 Padang Pariaman di ruang majelis guru.

Kakan Kemenag menyampaikan, "apapun yang terjadi pada kita sat ini itu sudah menjadi ketentuan dari Allah SWT, jabatan dan posisi kita saat ini harus disyukuri, dalam bekerja harus menyatukan visi dan misi, perbaharui niat dalam bekerja sebagai ibadah."

"Jaga emosi jangan terpancing info di media sosial, bangun silaturahmi dimanapun berada, siapa yang punya ilmu maka dialah meraih kesuksesan dan mengharapkan ridho Allah SWT." Akhir acara ditutup dengan foto bersama. (Nurlela/Asmardi)