PAI Non PNS 4 Kecamatan se-Pasaman Antusias Menuanti Hasil Pemetaan Penyuluh

 PAI Non PNS   4 Kecamatan se-Pasaman Antusias Menuanti Hasil Pemetaan Penyuluh

Pasaman, Humas -- Antusias dan perasaan harap-harap cemas tampak dari Penyuluh Agama Islam (PAI)  Non PNS  dari 4 kecamatan. Rao, Rao Utara, Mapat Tunggul dan Mapat Tunggul Selatan. Pasalnya,  menanti hasil dari kegiatan pemetaan PAI se Kabupaten Pasaman di kecamatan Rao pada Kamis lalu tanggal 2 Agustus 2021.

Seperti yang diungkapkan Musfamiruddin PAI Non PNS Kecamatan Mapat Tunggul Selatan, Senin (6/9) cukup cemas karena hasil dari pemetaan itu sangat  menentukan bagi dirinya dan para Penyuluh Agama Islam non PNS lainnya.

Merujuk penjelasan Kepala Seksi Bimas Islam Hasyyunil, pemetaan dilaksanakan dalam bentuk mengisi angket atau kuisioner yg telah disediakan berisikan wawasan kebangsaan.

Musfamirudfin, mengakui semua peserta berharap bisa lulus dan cemas apabila hasil nya tidak lulus. Perasaan harap cemas itu terkait dengan ungkapan Kepala Kantor  Kementerian Agama Kabupaten Pasaman Gusman Piliang menyatakan nilai yang rendah tidak lulus, akan lanjut ke tahapan berikutnya wawancara, dan kemungkinan bisa di PAW (Pemberhentian Antar Waktu).

Juga keterangan dari Ali Fitra sebagai enumerator,  hasil dari pemetaan dapat berbentuk warna, merah bagi yang tidak lulus dan hijau bagi yang lulus.

Harapan sama juga diungkapkan  empat Kepala KUA akan kelulusan para PAI nya dari pemetaan yang dilakukan Kemenag. fami_r/abie78 *rzk