PERMATA Nagari Simarasok Gelar Tabligh Akbar dalam Rangka Maulid Nabi Muhammad SAW
Baso, Humas--Nagari Simarasok terletak di daerah yang udaranya sejuk dan nyaman yang dikelilingi perbukitan yang begitu indah dipandang. Nagari Simarasok yang terdiri dari 4 Jorong yaitu Koto Tuo, Sungai Angek, Simarasok dan kampeh.
Pengurus PERMATA Nagari Simarasok mengadakan kegiatan perdana Tabligh Akbar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, sebagai pemicu semangat seluruh pengurus dalam mensi’arkan Agama Islam sekaligus salah satu program PERMATA yaitu mengimarahkan Masjid khususnya di Nagari Simarasok Kecamatan Baso.
Hadir pada acara tersebut, Anggata DPRD Provinsi Sumbar, Ka.KUA Kec. Baso, Pengurus BKMT Kec. Baso, Penyuluh Agama Kec. Baso, Walinagari Simarasok, Ketua Bamus Nagari Simarasok, Pengurus PERMATA Nagari Simarasok, Pengurus Masjid Shabar Simarasok, Alim Ulama , Tokoh Masyarakat beserta jamaah yang dilaksanakan di Masjid Shabar Simarasok Minggu ( 31/10/2021 ).
Walinagari Simarasok Mhd. Nurzen, menyampaikan sangat bangga terhadap pengurus PERMATA Nagari Simarasok yang telah bersemangat mengangkatkan acara Tablig Akbar tanpa merasa lelah dan letih, yang mana pengusus PERMATA Nagari terlihat kompak, dengan menyediakan hidangan makan siang bersama, kekompakan ini perlu dipertahankan dan dijaga dengan sebaik-baiknya. antar sesama .Ujar Nurzen.
Ka.KUA Kec. Baso Ismail Roma, S.Hi, MA mengapresiasi kegiatan yang diangkatkan PERMATA Nagari, dengan mampunya menghadirkan masyarakat Simarasok dengan mencapai 75% , Pengurus PERMATA selalu bisa menjaga nama baik organisasi ditengah-tengah masyarakat jalin kekompakan dan silaturrahim antar sesama pengurus, serta melaksanakan amal ma’ruf nahi mungkar khususnya di Nagari Simarasok. Ungkap Ismail
Sebagai penceramah Ustadz Akmal, S.Ag, menyampaikan inti dari Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. "Yang termasuk ciri Umat Nabi Muhammad SAW diantaranya, satu selalu tegas dengan kekafiran, kedua berkasih sayang dengan selalu menjaga hubungan silaturrahim yang baik antar sesama, ketiga selalu melaksanakan shalat dengan khusuk, keempat selalu mengharapkan keridhaan Allah dalam berbuat, kelima terpancarnya tanda-tanda sujud diwajah."Pesan Akmal (LS)