20 Siswa MAN 2 Pasaman Terima Beasiswa Berprestasi BSI

20 Siswa MAN 2 Pasaman Terima Beasiswa Berprestasi BSI
20 Siswa MAN 2 Pasaman Terima Beasiswa Berprestasi BSI

Pasaman,Humas-- Kerjasama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Lubuk Sikaping membuahkan manfaat bagi siswa madrasah.

Di MAN 2 Pasaman,PJS Kepala Cabang BSI Lubuk Sikaping Irfan di dampingi Kasi Pendidikan Madrasah H. Nafrizal menyerakan beasiswa Berprestasi  kepada 20 siswa MAN 2 Pasaman dengan total Rp 10.000.000  di Labor Computer Kamis (04/08).

Dikonfirmasi, Kepala MAN 2 Pasaman Muhammad Yanto mengatakan 20 siswa yang mendapatkan beasiswa berprestasi merupakan siswa baru kelas X yang berpestasi.

Dan pemberian beasiswa ini merupakan juga tindak lanjut kerjasama MAN 2 Pasaman dan BSI Cabang Lubuk Sikaping yang selama ini telah berjalan.

Irfan menyampaikan apresiasinya kepada Kepala MAN 2 Pasaman yang telah memberi kepercayaan pada BSI dalam pengelolaan keuangan Madrasah.

Sementara,  Nafrizal berpesan agar siswa menggunakan beasiswa ini untuk keperluan sekolah untuk bisa menjadi penyemangat untuk lebih berpestasi kedepannya.

Atas nama lembaga Nafrizal mengucapkan  apresiasi  kepada BSI yang memberikan beasiswa kepada madrasah yang ada di Pasaman.

Penyerahan beasiswa dilakukan secara simbolis yang diwakili oleh Winda, Nabila dan Habi disaksikan oleh Waka Kesiswaan Asmeliza, Bendahara Elvi Yenda  dan staf TU MAN 2 Pasaman.Wenty/ Edit Ph_ysf