Pantau Pelaksanaan ANBK PKPPS, Kabid Papkis Harapkan Sukses Sesuai Jadwal

Pantau Pelaksanaan ANBK PKPPS, Kabid Papkis Harapkan Sukses Sesuai Jadwal
Pantau Pelaksanaan ANBK PKPPS, Kabid Papkis Harapkan Sukses Sesuai Jadwal

Padang, Humas--Untuk peningkatan kemampuan dan SDM pondok Pesantren, sejumlah pondok pesantren di Sumatera Barat mengikuti ANBK ( Asesmen nasional berbasis computer). 

Kepala Bidang Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam, H. Naharudin melakukan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan Asesmen Nasional (AN) pada PKPPS Tahun 2022 ke PKPPS Darul Tauhid Kab. Solok, Rabu (21/09).

Kabid Papkis, H. Naharudin mengatakan  pemantauan ini bertujuan untuk memperoleh infornasi terkait pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) dimana data dari hasil pantauan akan dijadikan sebagai bahan masukan bagi kebijakan untik pelaksanaan ANBK masa mendatang. 

"Selain hal tersebut kunjungan ke PKPPS Darul Tauhid Kab. Solok ini juga melihat kesiapan 45 santri peserta Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Pendidikan Kesetaraam Pondok Pesantren Salafiyah (PKPPS) tingkat Wustha atau setingkat Tsanawiyah," jelas H. Naharudin. 

Ditambahkannya, "Dari pemantauan dilapangan prosesi pelaksanaan Asessmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) pada PKPPS Darul Tauhid Kab. Solok berjalan lancar tanpa kendala berarti. 45 orang santri peserta ujian kelas VIII hadir lengkap dengan lokasi ujian di SMU 1 Kubung Kab. Solok."

"ANBK PKPPS untuk tingkatan Wustha atau MTs atau SMP diikuti 53 lembaga PKPPS se Sumatera Barat yang diselenggarakan sesuai panduan dan jadwal yakni tanggal  19-22 September 2022, sementara untuk Ulya sudah berlangsung dari tanggal 29 Agustus- 1 September dan untuk tingkatan Ula setingkat Sekolah Dasar akan berlangsung 24-27 Oktober dan 31Oktober-3 November 2022," jelasnya lebih dalam.

Terakhir Kabid Papkis berharap semoga semua pelaksanaan ANBK PKPPS di Sumatera Barat sukses dan lancar serta semua santri diberi kesehatan sehingga bisa mengikuti ANBK sesuai jadwal.

Tim terdiri dari empat orang terdiri dari Kabid Papkis sendiri kemudian pengadministrasi pada seksi Pondok Pesantren dan Ma'had  Aly bidang papkis, Almudassir, P3K pada bidang papkis dan petugas peliput dari subbag humas. 

Usai dari Ponpes Darul Tauhid, Kabid Papkis beserta rombongan turut hadir dalam pelaksanaan verifikasi dan validasi pengajuan pendirian satuan pendidikan Muadalah Muallimin Wustha dan Ulya Ponpes Modern Darussalam Koto Anau. [DW]