Gelar Istighotsah dan Doa Bersama di Ponpes Al Barokah, Kakanwil serahkan Sejumlah Bantuan

Gelar Istighotsah dan Doa Bersama di Ponpes Al Barokah, Kakanwil serahkan Sejumlah Bantuan

Dharmasraya, Humas--Rangkaian demi rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari Santri Tahun 2022 digelar. Usai pelaksanaan Rakor yang dihadiri Kakan Kemenag Kabupaten Kota se Sumatera Barat di aula Kemenag Kab. Dharmasraya dibarengi dengan pertemuan bulanan Dharma Wanita di lingkungan Kanwil Kemenag se Sumatera Barat di aula hotel Sakato Kab. Dharmasraya, Jumat (21/10).

Kemudian malam harinya kegiatan dilanjutkan dengan Istighotsah dan Do'a bersama di aula Pondok Pesantren Al Barokah Kab. Dharmasraya dibawah pimpinan K.H. Moch. Chozien Adenan.

 Kegiatan yang menyentuh qolbu ini diwarnai dengan shalawat dan do'a dari santri Al Barokah dihadapan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat H. Helmi yang hadir bersama Ketua DWP, Ny. Nazifah Helmi. 

Kegiatan ini merupakan bahagian dari rangkaian peringatan Hari Santri ke 8 Tahun 2022 yang mengangkat tema Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan dimana untuk Sumatera Barat di pusatkan di Koto Baru Kab. Dharmasraya. 

Istghotsah dan Doa bersama ini juga dihadiri Kabag TU, Kepala Bidang, JFT/JFU, Kakan Kemenag Kabupaten Kota se Sumatera Barat beserta Ketua DWPnya, Kepala KUA dan Kepala Madrasah se Kab. Dhamasraya, penyuluh agama Non PNS se Kab. Dharmasraya, beserta seluruh unsur Ponpes Al Barokah.

Kakan Kemenag Kab. Dharmasraya, H. Okto Verisman dalam hantaran katanya mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas kepercayaan Kanwil Kemenag Sumbar menunjuk Kabupaten Dharmasraya sebagai tuan rumah peringatan Hari Santri Tahun 2022 ini. 
 
Dan ia berpesan kepada para santri agar tetap semangat menuntut ilmu, "Kehadiran rombongan Kanwil Kemenag Sumbar dalam rangka mendukung dan mensuport para santri dalam menuntut ilmu, maka jangan takut kurang uang tapi takutlah kurang ilmu, karena jika kurang ilmu maka akan mudah ditipu," ujarnya. 

Sementara Kakanwil dalam sambutannya  mengucapkan terimakasih dan meapresiasi pimpinan pondok pesantren karena telah mencerdaskan anak bangsa khususnya di Pondok pesantren Al Barokah. 

"Kegiatan yang kita lakukan ini adalah salah satu wujud rasa syukur kita harus  dimana menurut Imam Ghazali salah satu cara bersyukur adalah dengan memanfaatkan nikmat yang ada secara proposional," ujar H. Helmi. 

"Memilih pendidikan di pondok pesantren merupakan suatu keputusan yang sudah tepat, kita sudah berjalan benar ketika kita menimba ilmu di pesantren, dan orangtua yang menyekolahkan anaknya di pesantren termasuk orangtua yang cerdas karena ini sudah sesuai dengan ajaran agama dan regulasi undang undang di negara kita," ujar H. Helmi lagi.

 Terakhir Kakanwil menyampaikan bahwa kedatangannya beserta rombongan merupakan inovasi dalam rangka hari santri yaitu dengan memberi semangat kepada para pejuang pondok pesantren agar tidak merasa sendiri.

"Kita bersama sama dalam rangka mendukung kebijakan prioritas  Kementerian Agama dimana salah satunya adalah Kemandirian Pesantren," usainya. 

Kegiatan ini juga diwarnai dengan penampilan ceramah agama dari Hidayat DS yang juga alumni Pondok Pesantren Gontor dan penampilan dari santri Al-Barokah.
 
Dalam kesempatan tersebut Kanwil Kemenag Sumbar juga menyerahkan bantuan berupa Kitab Kuning 2 kardus, alat kesehatan 2 kardus, paket sembako dan sejumlah uang tunai yang langsung diserahkan oleh Kakanwil kepada pihak ponpes Al Baroqah Koto Baru Kab. Dhamasraya yang diterima oleh pimpinan dan pengasuh pondok pesantren AL Barokah, K.H. Moch. Chozien Adenan.

Dan pihak pondok pesantren juga memberikan cendera mata kepada Kakanwil berupa Kain sarung yang diperuntukkan bagi seluruh rombongan dari Kanwil Kemenag Sumbar. [DW]