Kemenag Pessel Gelar Rapat Persiapan Tim Pendampingan PMP ZI Biro Ortala Setjen Kemenag RI

Kemenag Pessel Gelar Rapat Persiapan Tim Pendampingan PMP ZI Biro Ortala Setjen Kemenag RI

Painan, Humas--Menyongsong penyelesaian Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMP ZI) dan kedatangan Tim Pendampingan dari Biro Organisasi dan Tata Laksana Sekretariat Jenderal Kementerian Agama RI yang akan melakukan reviu tarhadap progres pelaksanaan PMP ZI, Tim Zona Integritas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan menggelar rapat koordinasi, Selasa (25/10) di ruang kepala kantor setempat.

Mewakili Kakan kemenag, Kasubbag TU, Yossef Yuda yang juga wakil ketua Tim PMP ZI mengatakan, masing-masing kelompok kerja area Tim PMP ZI Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir sudah memiliki pengalaman dan kemapanan yang bagus dalam pelaksanaan PMP ZI pada tahun 2022.

Dalam arahannya Kasubbag TU Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan menyampaikan bahwa capaian dalam PMP ZI merupakan hasil kerjasama seluruh ASN dan pegawai.

"Tim pembangunan Zona Integritas diharapkan terus menyiapkan eviden-eviden-eviden tambahan yang berkaitan dengan PMP ZI tahun 2022. Lengkapi, print out bukti fisiknya, himpun menjadi satu dan segera inputkan ke dalam aplikasi," ujar Yossef.

"Upaya-upaya dalam pembangunan Zona Integritas memang bukan hal yang mudah. Akan tetapi dengan kerjasama, kolektifitas, dan komitmen, serta saling bertukar informasi, diharapkan Pembangunan Zona Integritas di Kankemenag Pessel dapat berjalan baik," lanjut Yossef.

Yossef Yuda menambahkan bahwa berdasarkan surat Setjen terkait reviu LKE kemenag 2022 ada 17 satker yang akan dikunjungi, salah satun diantaranya adalah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan.

Pada rapat tersebut Yosef Yuda tegaskan kepada masing-masing kelompok kerja area agar sebelum tim pendampingan tersebut turun, semua eviden-eviden sudah bernilai maksimal, walaupun akan ada perbaikan-perbaikan namun akan lebih berpeluang untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.

"Mari kita persiapkan segala yang ada keterkaitannya dengan PMP ZI untuk mengantisipasi ketika tim pendampingan turun agar tidak terlalu banyak eviden-eviden yang akan diperbaiki, dan diharapkan hasil tersebut bisa memperoleh nilai optimal," ujarnya.

Selanjutnya, para koordinator kelompok kerja area diminta untuk menyampaikan berbagai saran dan kendala yang dihadapi guna perbaikan kedepan.

Penulis: Afnizon

Editor; Risna