Padang Panjang, Humas - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Padang Panjang, H. Mukhlis M didampingi Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubbag TU) , H. Suarman dan seluruh Kasi melaksanakan Apel Pagi, kegiatan ini juga diikuti oleh Pengawas, JFT dan JFU di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang, Jumat (07/03/25).
Sebelum menyampaikan amanat pagi ini, Kakankemenag Kota Padang Panjang memimpin Pembacaan Naskah Pancasila sesuai dengan SE Sekjen Kemenag RI Nomor 1 Tahun 2025.
Dalam amanat pagi ini Kakankemenag menyampaikan beberapa hal penting kepada seluruh peserta apel terkait kegiatan yang telah dilaksanakan selama Bulan Suci Ramadhan 1446 H.
"Memasuki hari ke 7 Ramadhan, mari kita ramaikan lagi Program Semarak Ramadhan 1446 H di Kemenag Kota Padang Panjang, Tadarus Alquran, Sholat zuhur berjamaah dan kultum agar seluruh ASN Kemenag Kota Padang Panjang dapat mengikutinya.", Ujarnya
"Tim Safari Ramadhan Provinsi yang dipimpin langsung oleh Gubernur Sumatera barat dan didampingi oleh Kakanwil akan berkunjung ke Kota Padang Panjang, kepada seluruh Kasi dan jajaran untuk dapat mengikuti dan menyukseskan acara ini bersama", tambah H. Mukhlis.
Menutup amanat nya Kepala Kantor menyampaikan untuk tetap disiplin bekerja sesuai dengan surat edaran yang telah dikeluarkan selama bulan ramadhan dan menyelesaikan laporan kinerja serta laporan bulanan tepat waktu. Serts Ia juga mengingatkan kepada seluruh ASN untuk membayarkan zakat fitrah sesuai dengan apa yang telah disepakati bersama.
Setelah apel agenda semarak ramadhan di Kemenag Kota Padang Panjang dilanjutkan dengan Tadarus Alquran di Mushala Al Ikhlas kantor setempat.
(Apip)