Apresiasi Bupati Sabar AS, Kontribusi Kongkrit Kemenag Pasaman

Pasaman, Humas--Donor darah dilakukan warga Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman, Senin (22/1).

Dan kegiatan ini mendapatkan apresiasi dari Bupati Pasaman Sabar AS yang hadir langsung melihat bakti sosial donor darah di aula Kemenag Pasaman, Lubuk Sikaping.

Sabar mengatakan, ini bukti nyata ASN dan keluarga besar Kemenag Pasaman, berkontribusi untuk umat khususnya di ranah Pasaman.

Menurutnya, kegiatan yang diselenggarakan Kemenag Pasaman ini Kongkrit yang patut dicontoh, karena memiliki nilai manfaat bagi kemaslahatan serta mendukung program dan visi misi Pemerintah Daerah ini.

Diharapkan Pimpinan daerah belahan utara Sumatera Barat tersebut, bakti sosial semacam ini terus berlanjut, tidak hanya Kemenag juga dari instansi Pemerintah lainnya.

"Selamat dan apresiasi dari Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman untuk keluarga besar Kemenag Pasaman, ini termasuk Penanaman Modal Akhirat", ucap Sabar AS.

Disampaikan pula oleh Kepala Kantor Kemenag Pasaman Yasril, donor darah ini kegiatan yang diselenggarakan setiap tahun sembari memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Ke-78 Tahun 2024.

Donor darah ini, dikatakan Yasril diikuti ASN, PPPK, Pegawai, Penyuluh Agama Islam dan warga Kementerian Agama Pasaman. Bekerjasama dengan PMI kabupaten.

Panitia pelaksana Edy Ridwan dan Yudhi Yantes mengatakan peserta donor mendapatkan mug cantik berlogo HAB Ke-78 dengan tema Indonesia hebat bersama umat.
 


Editor: abie
Fotografer: abie