Pasaman, Humas--Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman Yasril, memberikan apresiasi kepada Penyuluh Agama Islam PPPK dan Non PNS.
Informasi Kepala Seksi Bimas Islam Hasyyunil, mereka diberikan penghargaan atas kinerja baik, dengan menyampaikan laporan bulanan sesuai waktu terhitung bulan Januari sampai Juni 2024. Dan laik untuk dberikan apresiasi dari kepala kantor.
Kakan Yasril menyampaikan pengharagaan ini sekaligus sebagai motivasi kepada aparatur negara, agar kinerja yang telah dinilai baik ini dipertahankan. Dan apresiasi ini sebagai reward pimpinan, sembari sebagai pesan bahwa penyuluh agama dapat mejadi teladan bagi ASN lainnya juga umat.
Yasril berpesan, dari apresiasi ini semakin menunjukkan profesionalitas dan kedisiplinan dalam bekerja. Karena, ASN memiliki peraturan yang harus dipatuhi dan menjadi pedoman dalam melaksanakan tusi.
Sebagai yang tercepat Penyuluh Agama Islam PPPK ada sebanyak 10 orang. Dan untuk Non PNS, yang dinilai tercepat adalah KUA Kecamatan Tigo Nagari. Meskipun, kedua belas KUA juga mendapatkan piagam penghargaan dari kepala kantor.
Piagam diserahkan Yasril bersama unsur pimpinannya, di aula Helmi R Kemenag Pasaman, Lubuk Sikaping, Senin (29/7). (Yusuf)