Pasaman, Humas--Suasana haru biru menyelimuti Hall KPN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman, Lubuk Sikaping.
Ada acara perpisahan yang digelar keluarga besar Kemenag ranah Pasaman, melepas Sang Pimpinan Gusman Piliang yang memasuki purna bakti dan istri Srinanda, Kamis (31/8).
Ungkapan berat melepas pun terlontar dari sambutan Edy Ridwan yang mewakili seluruh ASN Kemenag Pasaman.
Kepala Sub Bagian Tata Usaha itu menilai, arahan dan motivasi yang diberikan kepada ASN sangat membantu lancarnya seluruh program kerja.
Anmcungan pujian juga dikemukakan Bupati Pasaman Benny Utama. Jalannya, Program Pasaman Berimtaq merupakan satu bukti kinerja Gusman Piliang memimpin Kemenag Pasaman ini yang membantu Pemerintah Daerah membangun masyarakat.
Apresiasi serta support kepada dirinya, membuat Gusman Piliang tak kuaaa menahan airmata. Tak menyangka kesan baik diterimanya selama 2 tahun menukangi Kemenag Pasaman.
Dengan penuh kerendahan hati dan diri, Ia merasa belum maksimal menjalankan jabatan dan membantu Pemerintah Daerah.
"Saya sangat berterima kasih atas dukungan, dan kekompakan yang diberikan ASN Kemenag Pasaman, juga terima kasih kepada Bapak Benny Utama, Wakil Bupati Pasaman Bapak Sabar, AS, Kepala Kejaksaan Negeri Pasaman Bapak Fitri Zulfahmi serta semua yang tidak dapat saya sebutkan satu per satu, saya yakin ikhtiar saya belum sempurna dan maksimal sebagaimana diharapkan", ucap GP panggilan akrab suami Ketua DWP Srinanda itu.
Di momen penghujung jabatannya itu, pesan dan harapannya kepada ASN Kemenag Pasaman untuk selalu ikhlas dalam bekerja.
Asanya juga, agar ASN Kemenag Pasaman bersama membesarkan lembaga.
"Siapa lagi kalau bukan kita", pintanya. Ph_ysf