Padang, Humas -- Bidang Pendidikan Madrasa Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat laksanakan kegiatan bedah Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Tahun Anggaran 2024, yang diikuti Ketua dan Anggota tim kerja di lingkungan Bidang Pendidikan Madrasah, Jum'at 22/12/23 di Hotel Buana Lestari Jl. Akses Bandara, Katapiang, Kec. Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat.
Kegiatan diawali dengan arahan sekaligus pembukaan oleh Plh. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat diwakili Ketua Tim Guru dan Tenaga Kependidikan Jhon Of Rizal One, "percepatan serapan anggaran untuk 2024, perlu dilaksanakan bedah DIPA, agar percepatan serapan anggaran di tahun 2024 berjalan sesuai harapan, sehingga perlu dipersiapkan langkah-langkah strategis dari sekarang" jelas Jhon.
"Memahami DIPA sangat penting, disertai dengan melakukan diskusi tentu akan menambah pehaman setiap poin, dan perencanaan schedule penyerapan anggaran, aturan terkait, dan langkah yang dilakukan di tahun mendatang" ujarnya.
Jhon mengajak tim kerja secara bersama mari kita evaluasi pelaksanaan realisasi anggaran tahun 2023, untuk dijadikan pembelajaran dan perbaikan pada tahun 2024" harapnya.
Disamping itu, selain membahas poin utama kandungan DIPA, dia juga mengingatkan agar anggaran negara yang telah dianggarkan dan diporsikan untuk Bidang Pendidikan Madrasah agar pemanfaatannya dimaksimalkan. (egn)