Tigo Jangko, Humas - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat H. Mahyudin berkunjung ke Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Ulum Tigo Jangko, Kecamatan Lintau Buo, Kabupaten Tanah Datar, Jum'at (24/1). Dihadapan ratusan santri, Kakanwil memberi motivasi dan mendo'akan santri agar menjadi pemimpin bangsa dimasa mendatang.
Didampingi Kepala Kantor Kemenag Tanah Datar (Kakankemenag) H. Amril, H. Mahyudin menyampaikan bahwa banyak pemimpin bangsa yang berasal dari santri, mulai dari Presiden, Menteri, Gubernur, Bupati/Walikota dan jabatan strategis lainnya.
"Bisa jadi kedepannya ananda sekalian menjadi pemimpin bangsa, hanya saja saat ini kita tidak tahu siapa orangnya," ujar H. Mahyudin. Lebih lanjut Ia sampaikan bahwa pemimpin dan tokoh penting tersebut awalnya sama seperti santri lainnya, hanya saja orang-orang tersebut memiliki tekad yang kuat untuk belajar.
"Upaya menjadi sukses tersebut tergantung dari masing-masing ananda, maka jadilah santri yang baik," tambah H. Mahyudin. Ia menambahkan belajar yang giat dan tekun saja belum cukup, harus senantiasa berdo'a dan ada tekad yang kuat untuk mencapai titik kesuksesan.
Motivasi yang diberikan Kakanwil H. Mahyudin disimak para santri dengan antusias. Pertanyaan 'siapa yang ingin jadi pemimpin bangsa?' dijawab kompak oleh santri gabungan dari MTs dan MA Darul Ulum ini.
Terkesan dengan kunjungan disini, Kakanwil mendo'akan santri bisa terus mengisi peran penting dalam pembangunan bangsa dengan mengisi posisi strategis. "Kami do'akan santri jadi pemimpin bangsa, mudah-mudahan pemimpin tersebut lahir dari santri-santri di Tanah Datar," tutup H. Mahyudin.
Selain disambut oleh Pimpinan Ponpes dan civitas akademika Darul Ulum Tigo Jangko, pertemuan ini juga dihadiri Kasubbag Tata Usaha, Kepala Seksi dan Penyelenggara Zawa, Ketua DWP Kanwil Kemenag Sumbar Ny. Hj. Rosnimar Mahyudin, Ketua DWP Kemenag Tanah Datar Ny. Hj. Gus Amril beserta pengurus. (AP/UH)