Berikan Pembinaan di KUA Pariangan, Kakankemenag Tanah Datar Tekankan Pentingnya Loyalitas ASN

Batusangkar, Humas - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Tanah Datar H. Amril, memberikan pembinaan kepada jajaran pegawai di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pariangan, Selasa (11/2). Dalam pembinaan tersebut, Kakankemenag menekankan pentingnya loyalitas ASN Kemenag.

Pembinaan ini dihadiri oleh Kasi Pendidikan Madrasah Bahrul Fahmi, Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Joni Roza, Penyelenggara Zakat dan Wakaf Abu Hanifah, Kepala KUA Kecamatan Pariangan, Penghulu, Penyuluh Agama, serta staf KUA.

Dalam arahannya, H. Amril menekankan pentingnya tunduk dan patuh terhadap aturan Pemerintah sebagai bentuk loyalitas dan tanggung jawab ASN dalam menjalankan tugasnya. "Sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat, kita harus selalu taat pada regulasi yang berlaku. Disiplin dalam bekerja adalah kunci utama dalam memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat,” ujarnya.

Loyal sendiri termasuk 7 nilai dasar Aparatur Sipil Negara (ASN) atau core value ASN selain Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Adaptif, Kolaboratif. Loyal berarti ASN harus memegang teguh nilai-nilai kebangsaan dan mendukung kepentingan negara yang dituangkan pada tugas dan fungsi ASN dalam keseharian.

Kakankemenag juga mengajak seluruh jajaran KUA untuk meningkatkan kualitas pelayanan, membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat, serta terus berinovasi dalam menjalankan tugas. "Jangan hanya bekerja secara rutinitas, tetapi lakukan inovasi dan kreativitas untuk meningkatkan efektivitas layanan di KUA. Pengembangan kapasitas diri juga sangat penting agar kita selalu siap menghadapi tantangan dalam dunia kerja," tambah H. Amril.

Selain itu, kekompakan dan kerjasama tim juga menjadi perhatian dalam pembinaan ini. Kakankemenag mengingatkan bahwa suasana kerja yang harmonis dan solid akan berdampak positif pada peningkatan kinerja secara keseluruhan.

Kegiatan pembinaan ini berlangsung dengan penuh antusias dimana para peserta berdiskusi dan menyampaikan berbagai masukan serta tantangan yang dihadapi dalam menjalankan tugas di lapangan. Dengan adanya pembinaan ini, diharapkan seluruh pegawai KUA Kecamatan Pariangan semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan terbaik, bekerja dengan penuh integritas, serta terus berkembang secara profesional dan penuh dedikasi. (Rini/Ulfa)


Editor: Eri G
Fotografer: Rini Masneri