Bertolak Menuju Jambi, Kabiro Kesra Ajak Kafilah Sumbar Disiplin dan Tetap Berlatih

Padang, Humas--Kafilah Sumatera Barat pada Seleksi Tilawatil Quran dan Musabaqah Al Hadis (STQH) Nasional XXVII telah bergerak menuju Kota Jambi, Sabtu (28/10).

Kontingen yang berjumlah 50 orang ini dipimpin Kabiro Kesra, Al Amin bersama Ketua Harian LPTQ, M Ridho Nur, Kabag Kesra Bina Mental, Hendri Hasbullah, dan Ketua Tim Kerja SBI, Musabaqah Al Qur'an dan Hadits, Afrizal serta pendamping Kafilah.

Ikut melepas rombongan yang menempuh perjalanan jalur darat ini, Kepala Kanwil Kemenag Sumbar diwakili Kabid Penais Zawa, Yufrizal. Rombongan kafilah  diperkirakan tiba di Jambi esok hari.

Dalam kesempatan itu, Kabiro Kesra, Al Amin mengajak peserta untuk selalu disiplin selama dalam perjalanan. Karena jarak yang ditempuh cukup jauh.

"Kita boleh bersuka cita namun tetap dalam batas kewajaran. Tetap berdoa, agar perjalanan kita diberkahi dan kita selamat sampai tujuan untuk mengikuti kegiatan STQH," ungkapnya.

"Saya mohon kepada adik-adik untuk menjaga kedisiplinan dan kekompakan. Kenali teman kiri kanan pastikan saat naik kendaraan sudah lengkap semua," pesannya menyambung pembicaraan.

Kepada pendamping, Al Amin berpesan agar mengontrol anak-anak secara baik. Jangan sampai ada yang luput atau tertinggal di tempat pemberhentian bus.

Tak hanya itu, Al Amin juga berharap meski menempuh perjalanan yang cukup jauh, kafilah Sumbar tetap berlatih dan mengulang hafalan.

Sementara itu, Kepala Kanwil Kemenag Sumbar diwakili Kabid Penais Zawa, Yufrizal yang ikut bersama rombongan berharap semua kafilah diberi kesehatan dan keselamatan selama dalam perjalanan.

"Keselamatan dan kesehatan peserta hal yang harus menjadi perhatian kita. Karena kekuatan dan sumber keberhasilan Sumbar ada di tangan mereka," tutur Kabid Penais Zawa.

Kabid juga menginformasikan STQH Nasional ini akan berlangsung dari tgl 29 Oktober  hingga 07 November 2023. Hingga berita ini diterbitkan kafilah masih dalam perjalanan. Humas


Editor: -
Fotografer: -