Bimsik, Kakanwil Ingatkan Calon Jamaah Haji, Maksimalkan Bekal Ilmu Manasik Sebelum Berangkat

Dharmasraya, Humas -- Bimbingan Manasik Haji Kabupaten Dharmasraya usung tema "Mewujudkan Haji Sehat, Nyaman, Mabrur dan Ramah Lansia" dilaksanakan di Mesjid Babussalam, Selasa 30/04/24.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama H. Mahyudin membuka sekaligus menyampaikan kebijakan-kebijakan pemerintah terkait pelaksanaan ibadah haji tahun 2024 dan materi Bimsik didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dharmasraya H.Okto Verisman.

Hadir Kasubbag TU Nelson, Kasi PHU Hamid Arwani dan  jajaran Kemenag Dhamasraya, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) yang akan bertugas mendampingi jamaah haji Kloter 9 berjumlah 388 tergabung dari Jamaah haji Dharmasraya dan Pesisir Selatan yang diketuai Yossef Yuda Kasubbag TU Kemenag Kabupaten Pesisir Selatan, pembing ibadah H. Susanto, Dokter dan Perawat dr. Abdurrahman Afa Haridhi, Ns.Sovia Elisa dan Ns.Yuhelmi.

Peserta Bimsik berjumlah 248 orang, mengikuti dengan seksama, setiap paparan materi yang disampaikan H.Mahyudi.

Kakanwil mengingatkan pentingnya jamaah mengikuti manasik dengan baik, "Orang berangkat tanpa bekal sulit ibadah haji sempurna dikerjakan, manasik haji menjadi salah satu bekal yang sangat penting" jelas H.Mahyudin.

"Persiapkan bekal sebaik-baiknya, jangan sampai kembali tidak mendapatkan apa-apa" pungkas Kakanwil. (egn)


Editor: -
Fotografer: -