Buka Rapat Koordinasi, Kakanwil Pesankan Agar Dirumuskan Langkah-langkah Strategis Proyek REP-MEQR 2024

Padang, Humas -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat diwakili Kepala Bidang Pendidikan Madrasah H. Hendri Pani Dias didampingi Ketua Tim Sarpras Firdaus, Kurikulum H.Afrizal, Kesiswaan H.Hami Mulyawan dan Sisfo Mofri Antoni memberi arahan sekaligus membuka acara Rapat Koordinasi dan Evaluasi Proyek REP-MEQR Tahun 2023, Selasa 19/12/23 di Mercure Hotel Padang.

Output dari kegiatan ini, diharapkan dapat menghasilkan catatan penting tentang pelaksanaan proyek REP- MEQR tahun 2023 di Kemenag Kabupaten/Kota se Sumatera Barat, sehingga akan memberikan rekomendasi untuk yang lebih baik secara pengelolaan maupun mutu program REP-MEQR tahun 2024.

Hal ini disampaikan Kabid Penmad dalam arahannya, "ikuti kegiatan selama tiga hari ini dengan baik, sehingga menghasilkan catatan penting untuk perbaikan ke depan" tutur Hendri di hadapan 90 peserta rakoor.

Lebih lanjut H. Hendri menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan, agar mendapatkan informasi secara langsung pelaksanaan program peningkatan mutu madrasah yang sudah dilaksanakan di masing-masing Kabupaten/Kota.

Merumuskan langkah-langkah strategis dalam menentukan program peningkatan mutu madrasah melalui proyek REP-MEQR dan melakukan evaluasi pelaksanaan program peningkatan mutu madrasah melalui proyek REP-MEQR.

H. Hendri memberikan apresiasi pada panitia dan peserta dengan peran aktif mensukseskan rapat koordinasi dan evaluasi program REP-MEQR 2023, dia berharap hasil rakor akan memberikan masukan untuk program 2024 lebih baik, agar di tahun 2024, "Kami berterima kasih pada Bapak ibu yang sudah berperan aktif, mengikuti rakor ini, sebab hasilnya akan menjadi masukan penting untuk pelaksanaan program REP-MEQR 2024"

Ketua tim sarpras Firdaus menyampaikan, bahwa peserta terdiri dari 27 orang dari Kanwil Kemenag Sumbar, 57 Orang dari Kabupaten/Kota terdiri dari Kasi penmad atau pendis ketua DCU, Sekretaris DCU dan operator 3 dari Pokjawas Madrasah, KKMI, KKMTs, dan KKMA.

Kegiatan dilaksanakan dmulai Selasa s.d.Kamis tanggal 19 s.d 21 dengan materi Pengantar Evaluasi Pelaksanaan Proyek REP-MEQR, Pelaporan Keuangan Bantuan Operasional Siswa (BOS), materi Evaluasi Pelaksanaan EDM e-RKAM, AKMI dan hasil AKMI, Pelaksanaan Bantuan Pokja dan Tenaga Kependidikan dan Evaluasi User Champions Emis dengan pemateri, H.Hendri Pani Dias, MA  Kabid Penmad Ketua PCU, Mofri Antoni, MM Sekretaris PCU, Firdaus, SHI, MPd Koordinator Komponen 1, H.Afrizal, S.Pdi, M.Si Koordinator Komponen 2, DR.H.Jhon Of Riezal One, MA Kooordinator Kompone 3 dan Taslim Perdana, S.Pd, M.Kom Ketua tim kelembagaan.  

Kemudian lanjut Firdaus, Hari Kamis tanggal 21/12/23 pelaksanaan Madrasah Award, "kegiatan ini akan ditutup dengan acara Madrasah Award Tahun 2023, Kakanwil akan memberikan penghargaan kepada siswa, guru, kepala madrasah dan pengawas yang berprestasi" tutup Firdaus. (egn) 


Editor: -
Fotografer: -