Cari Pemimpin Secara Demokratis, MAN 4 Tanah Datar Gelar Pemilu Raya OSIM dan Dewan Ambalan Periode 2025

Sumpur, Humas - MAN 4 Tanah Datar menggelar Pemilu Raya Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dan Dewan Ambalan periode 2025, Sabtu (11/1). Kegiatan demokratis ini diikuti oleh seluruh siswa, pendidik, dan staf tata usaha. Proses pemilihan berlangsung secara damai dan transparan, mencerminkan semangat demokrasi dan kebersamaan.

Pemilihan ini sebelumnya juga telah diikuti debat umum layaknya debat calon Pemimpin pada Pemilu dan Pilkada di Indonesia. Sementara saat pencoblosan, dikondisikan dengan kotak suara yang juga melalui proses LUBER dan JURDIL. Proses ini melatih demokrasi yang damai bagi civitas Madrasah sehingga semangat persaingan juga diwarnai jiwa persaudaraan dan saling mendukung.

Hasil pemilihan menunjukkan kemenangan bagi para calon terpilih. Nofri Saputra terpilih sebagai Ketua OSIM, didampingi Nadin Azzahra Ramadhani sebagai Sekretaris OSIM. Sementara itu, M. Bagir Ashyari dipercaya sebagai Ketua Dewan Ambalan Putra. Pasangan Salsabila Yulia Putri dan Zahara Nur Fadilla Sari terpilih sebagai Ketua dan Sekretaris Dewan Ambalan Putri. Kemenangan ini merupakan wujud kepercayaan dari civitas MAN 4 Tanah Datar.

"Kepemimpinan baru ini diharapkan membawa perubahan positif dan kemajuan bagi OSIM MAN 4 Tanah Datar serta Dewan Ambalan," ujar Kepala MAN 4 Tanah Datar Ardoni Ernanda. Para terpilih berjanji melaksanakan program kerja dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi. Civitas Madrasah berharap kegiatan ini membawa manfaat dan kemajuan bagi lembaga. "Selamat dan sukses bagi para terpilih," tambah Ardoni.

Kegiatan Pemilu Raya ini sendiri melatih demokrasi bagi siswa Madrasah yang pada seusianya rata-rata sudah memasuki usia pemilih pada Pemilu atau Pilkada. Selain itu, semnagat ini juga harus dibawa jika kelak siswa-siswa Madrasah menjadi calon pemimpin bangsa maupun di daerah yang harus dipilih secara demokratis.

"Rasa bangga dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada TIM KPO yang sudah menyelenggarkan Pemilu Raya OSIM mulai dari tahap pendaftaran calon sampai hari ini puncaknya," ucap Ardoni. Kepala MAN 4 Tanah Datar ini juga sampaikan selamat kepada paslon yang terpilih menjadi Ketua dan Sekretaris OSIM yang tentunya menjadi pilihan terbaik yang dipercayai secara demokratis untuk melanjutkan estafet kepengurusan OSIM dan tentunya paslon terpilih dapat mewujudkan Madrasah Modish Madrasah Hebat Mendunia. (AH)


Editor: Anggi
Fotografer: AH