Kota Solok, Humas - Debat calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM (Organisasi Siswa Intra Madrasah) MAN Kota Solok tahun 2025 berlangsung lancar pada Selasa, 11 Februari 2025 di lapangan kampus MAN Kota Solok. OSIM merupakan wadah bagi peserta didik di madrasah untuk berorganisasi. Setiap tahun, MAN Kota Solok melaksanakan kegiatan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM. Dalam proses pemilihan tersebut, terdapat masa kampanye dan sesi debat terkait dengan visi-misi dari masing-masing kandidat.
Debat calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM tahun ini menampilkan dua pasang kandidat. Pasangan calon nomor urut 1 adalah Savalia Ayu Nadiani dari kelas XI F5 dan Ghifari Al Misri dari kelas X E1. Pasangan calon nomor urut 2 adalah Isma Fitri Lutfia dari kelas X E2 dan Muhammad Zaki Abaidillah dari kelas X E6.
Pada acara debat, para kandidat menyampaikan visi, misi, dan gagasan mereka secara baik, lugas, dan tegas. Mereka juga menjawab pertanyaan seputar visi-misi mereka. Perwakilan Majelis Guru juga berkesempatan bertanya kepada kedua pasangan calon.
Ustadz El Yusman, Pembina OSIM MAN Kota Solok, mengatakan bahwa dalam debat, kandidat harus mampu menyampaikan visi dan misi secara jelas kepada seluruh siswa. Muhammad Dzaki Abaidillah, sebagai calon wakil ketua OSIM, mengungkapkan semangat besar untuk maju karena mendapatkan dukungan penuh dan motivasi dari wali kelas dan teman-teman di madrasah.
Kepala Madrasah, Bapak Marion, mengatakan bahwa seorang ketua OSIS yang inspiratif dan berpikir kritis harus mampu menggugah semangat dan motivasi seluruh siswa dalam melaksanakan kegiatan di madrasah.
Kegiatan debat ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada seluruh siswa mengenai visi dan misi dari masing-masing kandidat, sehingga mereka dapat memilih pemimpin OSIM yang terbaik untuk membawa perubahan positif bagi madrasah.(helda/nt)