Diwarnai Unjuk Bakat Siswa, Ada MC 3 Bahasa Dan Nasyid Pada Peringatan Isra Mikraj MTsN 1 Tanah Datar

Saruaso, Humas - MTsN 1 Tanah Datar menggelar peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1446H di Mushola Madrasah, Sabtu (1/2). Selain diisi ceramah agama, peringatan Isra Mikraj juga diwarnai penampilan bakat siswa-siswi Madrasah tersebut.

Diikuti seluruh siswa, guru dan pegawai, peringatan Isra Mikraj tahun ini menghadirkan ustadzah Elfi Yanti yang memperkenalkan sejarah peristiwa Isra Mikraj hingga kewajiban shalat 5 waktu pada ceramahnya.

"Kita peringati Isra Mikraj untuk selalu diingat oleh siswa akan peristiwa besar yang dialami Rasulullah SAW," ujar Kepala MTsN 1 Nelda Hayati pada sambutannya. Ia menyampaikan setiap Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) selayaknya selalu diperingati untuk menambah khazanah pengetahuan agama Islam kepada generasi muda.

Sebelum ceramah agama disampaikan, siswa siswi Madrasah menampilkan bakat dan kemampuannya antara lain MC tiga bahasa (Indonesia, Arab, Inggris), pidato duet, tahfizh berantai dan nasyid. Siswa siswi ini sengaja dipersiapkan dan dilatih untuk penampilan hari ini dibantu oleh Penyuluh Agama KUA Tanjung Emas.

"Sengaja ditampilkan kemampuan siswa dari hasil pendidikan baik didalam maupun diluar mata pelajaran dibantu Penyuluh Agama untuk mengasah bakat dan mental tampil," tambah Nelda Hayati.

Selain diharapkan siswa mendapat hikmah dan pelajaran dari peringatan Isra Mikraj ini, MTsN 1 Tanah Datar juga akan terus melaksanakan kegiatan dalam rangka memperkuat dan memperdalam ilmu Agama siswanya, termasuk bekerjasama dengan KUA Kecamatan Tanjung Emas.

Adanya pendampingan dari Penyuluh Agama menambah ilmu dan pengalaman lain selain yang didadapkan siswa di bangku sekolah. Ini juga sebagai upaya menggali potensi bakat siswa dalam bidang keagamaan. (agusrimanda)


Editor: Anggi
Fotografer: Agusrimanda