Dukung Penuh, Kepala MTsN 2 Solok Lepas Peserta Competition Badminton Tournament se- Sumatera Barat

Koto Baru, Humas – Kepala MTsN 2 Solok Melepas Tiga Siswa MTsN 2 Solok mengikuti DEK Cup Competition 2024 Badminton Tournament se- Sumatera Barat Pada tanggal 30 Januari s.d 01 Februari 2024 di Hall Benteng Sport Kota Padang, Senin (29/1).

Kegiatan Turnamen Badminton se-Sumatera Barat yang dilaksanakan oleh SMA DEK Padang dengan tema "Champion Spirit To Breaking The Limit" Tahun 2024.

Turnamen Ketiga siswa MTsN 2 Solok yang mengikuti turnamen Yaitu Fadhlan Nesta Wiguna dari Kelas IX.A, Farlan Nesta Wiguna dari Kelas IX. C dan Mhd. Zaki dari Kelas IX. F

Erdinal menyampaikan apresiasi dan dukungan kepada ketiga siswa MTsN 2 Solok yang kan mengikuti turnamen yang akan dilaksanakan di Kota Padang.

Erdinal berpesan untuk selalu menjaga kesehatan dan stamina agar tetap prima agar bisa memberikan penampilan terbaik untuk MTsN 2 Solok

“Jaga kesehatan dan stamina, serta junjung sportifitas dalam bertanding. Ketika penampilan terbaik bisa ditunjukan, maka prestasi akan diraih untuk mengharumkan nama MTsN 2 Solok ,” pesannya.

Terakhir Erdinal mendoakan, pergi dan pulang dengan selamat. “Ikuti pertandingan dengan disiplin dan serius, Serta jaga nama baik Madrasah,  jangan lupa berdo’a, kami tentu akan do’akan bisa raih prestasi terbaik dan selamat pergi dan pulang nantinya,” ujar Erdinal

Turut hadir Wakil Kepala Ferni Hastuti, SE, Waka Humas, Rahmat, S.Pd, Pembina OSIM Wermayuda, S.PdI, Walikelas IX.A Rawalu Maili, S.Ag, Walikelas IX. C Martaleni, S.Ag dan Walikelas IX. F Nella Neliza, S.Pd. Rahmat | Fendi


Editor: Fendi
Fotografer: Rahmat