Dharmasraya, Humas--Pengembangan kegiatan ekstrakurikuler di madrasah sudah menjadi keharusan, karena kegiatan ini dilaksanakan untuk mencari, mengasah dan sekaligus memupuk minat bakat siswa.
Kegiatan ekstrakurikuler di madrasah dapat berupa kegiatan seni baik seni musik, seni tari, seni rupa maupun olahraga.
Sebagai bentuk stimulan pengembangan kegiatan ekstrakurikuler di madrasah, Selasa (20/08/2024). Kegiatan ini untuk merayakan hari ulang tahun kemerdekaan republik Indonesia ke-79.
Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dharmasraya menggelar acara madrasah art got talent lomba paduan suara medley lagu nasional di gedung sekber KUB Dharmasraya.
Lomba paduan suara ini diikuti perwakilan madrasah se-kabupaten Dharmasraya mulai dari tingkat MI, MTs dan MA. Komposisi lagu yang dilombakan yaitu campuran terdiri dari lagu nasional, lagi madrasah dan lagu daerah nusantara.
Madrasah art got talent kali ini dibuka langsung Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dharmasraya, Okto Verisman yang dihadiri Kasubag Tata Usaha, Kasi, Penyelenggara Zakat dan Wakaf, Pengawas Madrasah dan pimpinan KCP bank nagari syariah KCP Sikabau.
Selaku Ketua Panitia Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Sarwono menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan untuk menggali potensi madrasah dan meningkatkan mutu siswa madrasah terkait dengan minat dan bakat.
"Kegiatan pengembangan talen siswa madrasah ini akan dilaksanakan sebagai even tahunan, apabila siswa madrasah sudah banyak talen-talen yang dikembangkan suatu saat nanti seksi penmad akan mengangkat kegiatan festival madrasah" tuturnya.
Sementara Kepala Kankemenag memberikan apresiasi yang baik atas terselenggaranya kegiatan ini. "Tentunya kegiatan seperti ini harus didukung seluruh kepala madrasah agar madrasah kedepan semakin maju terlebih lagi tuntutan dan persaingan semakin berat dalam upaya menyongsong Indonesia emas 2045," tegas Okto Verisman.
Untuk menjaga objektifitas dalam penilaian maka didatangkan 3 juri yang berasal dari SMAN 01 Pulau Punjung dan SMPN 01 Pulau Punjung, sehingga dalam pemberian penilaian tidak ada berat sebelah atau memihak kepada salah satu madrasah. Acara ini diselenggarakan satu hari penuh dari pagi sampai sore hari.
Setelah lomba selesai, yang menjadi juara pertama MIN 1 Dharmasraya, juara kedua MIS Nidaul Ummah dan juara tiga MIS Lubuk Karya untuk tingkat madrasah ibtidaiyah, untuk tingkat madrasah tsanawiyah juara pertama MTs Darussalam, MTs Nurul Huda juara dua, MTs Sikabau juara tiga.
Sedangkan untuk tingkat madrasah Aliyah MA Darussalam juara pertama, MA Nurul Huda juara dua dan MAN Dharmasraya juara ketiga.(Swn)