Hadiri Milad PT Sianok Indah Holiday ke 34, Kakanwil Sampaikan Slogan 5 PASTI Umrah

Padang, Humas -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat (Kakanwil Kemenag Sumbar) diwakili Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) H.Edison hadiri Acara Milad PT Sianok Indah Holiday ke 34 tahun 2025 didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang diwakili Kasubbag Tu Zulfahmi dan ketua tim Bina Umrah dan Haji Khusus Efy Yoskar, Rabu 29/01/25 di Hotel Truntum Padang

Turut hadir Direktur Utama PT. Sianok Indah Holiday H.Riyan Darmawan, SE, Komisaris Utama H. Darmawan beserta seluruh jajaran Direksi PT. Sianok Indah Holiday, Kepala UPT Asrama Haji Padang, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Padang, Kepala Cabang/Perwakilan Bank se-Kota Padang dan Perwakilan Kepala Cabang PT. Sianok Indah Holiday.

Kakanwil dalam sambutannya mengucapkan selamat milad ke-34 pada PT Sianok Indah Holiday Travel dan mengapresiasi telah melayani jemaah dengan baik, "dari laporan jemaah yang berang dengan PT Sianok Indah Holiday, mereka meras puas" ucap H.Edison.

Lebih lanjut Dia menyampaikan Arah kebijakan Kakanwil Kemenag terkait slogan 5 Pasti Umrah yang mesti dipatuhi "Pastikan Travel Umrah Berizin Kemenag, Pastikan Tiket Pesawat dan Jadwal Penerbangan, Pastikan Harga dan Paket Layanannya, Pastikan Akomodasi selama berada di Arab Saudi dan jangan lupa pastikan Visanya", tuturnya.

"Ketika 5 pasti ini terpenuhi diharapkan masyarakat yang akan diberangkatkan oleh PPIU akan memperoleh layanan rasa aman, nyaman, sehat, dan sesuai syariat Islam" tambahnya.

"Insya Allah kalau ini terlaksana dan dipatuhi kita akan terhindar dari semua permasalah-permasalahan dalam penyelenggaraan ibadah haji dan umrah" tutup KabagTU. (egn)

 


Editor: Eri
Fotografer: egn