Batusangkar (Humas-Info) : Pengurus Daerah Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (PD IPARI) Kabupaten Tanah Datar memeriahkan hari ulang tahun (Harlah) IPARI ke-1, dengan kegiatan Apel Bersama dan Penanaman Sejuta Pohon, dengan Tagline Rawat Bumi Tebar Moderasi, Kamis 30 Mei 2024.
Sebagai wujud nyata kepedulian penyuluh agama terhadap alam dan lingkungan, serta menyikapi edaran PP IPARI No.43 tahun 2024, yang mengamanahkan penyuluh agama di seluruh Indonesia bergerak secara serentak melaksanakan penanaman sejuta pohon,
Kegiatan yang dipusatkan di
Pabalutan Rambatan ini dihadiri juga Kasi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tanah Datar H. Algafari, S.Ag, dan para penyuluh agama.
Kasi Bimas Kemenag Tanah Datar Algafari, menyampaikan dalam kehidupan manusia, terutama penyuluh agama harus peduli dengan lingkungan, Ia mengimbau semua yang dilaksanakan jangan sekedar formalitas semata.
“Jangan hanya sebagai simbolik dalam menjaga lingkungan tapi juga dilakukan dalam kehidupan ini,” katanya.
Peran penyuluh agama, katanya, sangat strategis. Penyuluh harus mampu mengedukasi masyarakat dan berada di semua lini, karena aturan agama ada di setiap sendi kehidupan. Umat Islam harus menjadi tokoh pemerhati dan pengelola lingkungan.
Ini juga merupakan perintah Allah dan juga perintah Rasul. Penyuluh harus berkontribusi dan terlibat langsung melaksanakan setiap program Kementerian Agama. (UH/AP)