Koto Baru, Humas - Dalam rangka menciptakan kegiatan positif selama bulan Ramadhan 1446 H, Humas MTsN 6 Solok menggelar program pembuatan video pidato Ramadhan yang disampaikan dalam berbagai bahasa, termasuk Bahasa Indonesia, Inggris, Arab, Melayu, Spanyol, Thailand, dan Jepang. Kegiatan ini menjadi ajang pengembangan keterampilan siswa sekaligus sarana dakwah digital yang inspiratif.
Program ini diawali dengan seleksi peserta yang diadakan pada 31 Januari 2025 melalui lomba pembuatan video pidato keagamaan dalam rangka memperingati Isra Mikraj. Dari seleksi ini, terpilih siswa-siswa terbaik yang kemudian mengikuti proses rekaman.
Proses perekaman video berlangsung selama sekitar dua minggu dan dikerjakan oleh tim Humas MTsN 6 Solok yang bekerja dengan penuh semangat. Tim ini dipimpin oleh Koordinator Tim Kreatif Humas MTsN 6 Solok, Ridha Syukra, S.Pd., serta melibatkan siswa anggota tim Humas yang juga mendapat dukungan dari Koordinator Tim Event, Rahima Zakia, S.Pd.
Setelah tahap perekaman selesai, proses editing dilakukan dengan penuh ketelitian oleh Ridha Syukra, S.Pd. Editing menjadi salah satu bagian yang memakan waktu cukup lama untuk memastikan kualitas terbaik dari setiap video yang diproduksi.
Kepala Madrasah MTsN 6 Solok, Rusmaida, S.Ag., M.Pd., memberikan apresiasi tinggi kepada tim Humas yang diketuai oleh Waka Humas MTsN 6 Solok, Kurnia Shalihat Nadra, S.Pd. Berkat kerja keras mereka, sebanyak 32 video pendek Ramadhan berhasil diproduksi dan ditayangkan di kanal YouTube Humas MTsN 6 Solok setiap hari selama bulan suci. Hari pertama penayangan program ini dibuka dengan pidato Ramadhan dari Kepala Madrasah, Rusmaida, S.Ag., M.Pd.
Program ini tidak hanya menjadi sarana pembelajaran bagi siswa dalam menyampaikan pidato keagamaan, tetapi juga sebagai ajang dakwah digital yang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas, khususnya dalam menyebarkan nilai-nilai Islam yang penuh hikmah dan kedamaian. NIA|N.DY