Jemaah Haji Kabupaten Solok Pulang ke Tanah Air

Humas - Menjelang tengah malam, Senin (9/7) jemaah Haji Kabupaten Solok yang tergabung dalam Kloter 15 Padang meninggalkan Kayan Hotel Madinah menuju bandara untuk pulang ke tanah air.

Sesuai jadwal yang diberikan oleh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, jemaah kloter 15 PDG berangkat menuju Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdulaziz atau pukul 22.00 Waktu Arab Saudi, dan jemaah diwajibkan sudah berada di bandara enam jam sebelum jadwal take off.

"Alhamdulillah ya Allah, atas rahmat dan kesempatanMu kami bisa menjejakan kaki di tanah suci, menunaikan perintahMu melaksanakan ibadah haji, semoga ada kesempatan lagi hadir di kota Nabi ini," ujar Susriati salah satu jemaah yang didampingi suaminya Rihatman.

Banyak ungkapan senada yang dilontarkan jemaah saat melangkahkan kaki meninggalkan Kayan Hotel menaiki bus menu bandara. Selama menunggu keberangkatan lebih kurang jam sembari menyelesaikan administrasi yang diperlukan oleh PPIH, jemaah berbagi cerita dan pengalaman selama di tanh suci dan membayangkan setelah sampai di tanah air nanti.

Tak lama perjalanan dengan menggunakan bus yang masih terlihat baru, jemaah sampai di Bandara AMMA. PPIH Madinah di bandara ini siap menyambut dan memandu jemaah melewati rangkaian proses menjelang boarding. Jemaah Lansia tetap menjadi prioritas, sepeti pelayanan sejak dari keberangkatan di Kabupaten Solok, Asrama Haji, Bandara Internasional Minangkabau, Pesawat maupun selama di Tanah Suci.

Setelah menunggu sembari berisitirahat, jemaah pun dipersilahkan naik pesawat. Saat berita ini dikirimkan ke redaksi, Pesawat Garuda GA3415 yang membawa kloter 15 Padang menunggu jadwal take off.

Selamat tinggal Tanah Suci, Selamat Tinggal Kota Nabi, Rindu terpaut disini, seru kami untuk kembali. Lusi | Rahmat | Fendi
 


Editor: Fendi
Fotografer: Lusi