Kabid Penaiszawa Kanwil Kemenaga Sumbar Hadiri Rakernas LPTQ Tahun 2024

Tanggerang, (Humas)-- Mewakili Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat, Kepala Bidang Penerangan Agama Islam Zakat dan Wakaf H. Yufrizal didampingi Ketua Tim Kerja  Tugas okok dan fungsi Seni Budaya Islam, Musabaah Tilawatil Quran dan Hadist Afrizal dan Dasrial Salah seorang Penyuluh di lingkungan Kanwil Kemenag Sumbar hadiri Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS), Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) tahun 2024, di Hotel Santika Premiere ICE BSD Tangerang Banten.

Kegiatan rapat koordinasi nasional LPTQ digelar pada tanggal 9 sampai dengan 11 Mei tahun 2024. Kegiatan diawali dengan pemutaran video capaian kegiatan LPTQ Nasional Tahun 2023, dilanjutkan laporan Ketua Penyelenggara oleh Direktur Penerangan Agama Islam, Ahmad Zayadi. 

Dalam laporannya Ahmad zayadi menyampaikan harapan kepada para peserta RAKERNAS, "Saya berharap kehadiran bapak ibu dalam kegiatan ini dapat memberikan ide-ide baru dan terbaiknya untuk pengembangan LPTQ kedepan," ujatnya.

Rakernas LPTQ tahun sangat istimewa, karena selain membahas dan memikirkan langkah-langkah kongkrit yang dapat dilakukan LPTQ kedepan, kegiatan ini juga digandeng dengan Launching Logo Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) XXX Tahun 2024 yang menanadai kesiapan panitia pusat dan daeah dalam menyelenggaraakan selururh tahapan MTQ N Ke XXX nanti.

Kegiatan yang dibuka secara langsung oleh Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam sekaligus Ketua LPTQ Nasional H.Kamaruddin Amin, ditandai dengan pemukulan gong. Dalam arahannya menegaskan pentingnya sinergi kebangsaan bersama LPTQ Provinsi dalam peningkatan layanan keagamaan.

“Melalui RAKERNAS ini pentingnya membangun sinergi kebangsaan bersama LPTQ Provinsi di seluruh Indonesia untuk meningkatkan layanan keagamaan pada  masyarakat”, tegas Amin.

Amin menambahkan bahwasanya selain Kementerian Agama dan Pemerintah Daerah , kebijakan Kementerian Dalam Negeri merupakan peranan penting dalam memfasilitasi pengembangan LPTQ.

Kegiatan dilanjutkan dengan Launching logo MTQ XXX Tahun 2024, dengan adanya launching logo MTQ XXX Tahun 2024 dalam pembukaan rakernas LPTQ merupakan simbol secara resmi pengunaan Logo MTQ yang akan diselenggarakan di Kalimantan Timur mendatang. Peluncuran logo MTQN itu dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Sri Wahyuni, yang juga Ketua LPTQ Kaltim

Saat memberikan sambutan di hadapan peserta Rakernas, Sri mengatakan, keberkahan bagi Provinsi Kaltim terutama rakyatnya dengan ditetapkan Ibu Kota Nusantara (IKN). “Keberadaan IKN membawa berkah tersendiri bagi rakyat Kaltim, tak terkecuali Pemerintah Provinsi Kaltim. Tidak berhenti menjadi pusat kunjungan dan kegiatan berbagai pihak,” kata Sri Wahyuni.

“Akan tetapi, InsyaAllah pada September 2024 ini, kami akan mempersiapkan dengan segala sesuatunya untuk melaksanakan MTQN XXX,” Sri menambahkan.

Dijelaskan Sri, pada Juli 2024 Pemprov Kaltim maupun LPTQ Kaltim siap melaporkan secara khusus perkembangan kesiapan MTQN XXX tahun ini. “Mudah-mudahan segala dukungan dari seluruh pihak, dapat membantu Pemprov Kaltim menyukseskan pelaksanaan ini dengan baik dan menghadirkan IKN, agar tetap dikenang sepanjang masa,” jelasnya.

“Semoga ini menjadi komitmen, kenangan dan sejarah bersama bagi rakyat Kalimantan Timur,” harapnya.

Peluncuran logo resmi MTQN XXX Tahun 2024 dilakukan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam yang juga Ketua LPTQ Nasional Dr Phil H Kamaruddin Amin, bersama Sekda Sri Wahyuni.(YMA)


Editor: Mira
Fotografer: YMA