Padang Panjang, Humas - Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang, H. Mukhlis M, memimpin pembinaan guru di MAN 1 Padang Panjang, Senin (14/10/24).
Acara ini turut dihadiri oleh Kasi Penmad Emi Ratna Aprilana, Pengawas Madrasah Agus Nasution, Kepala KUA Kecamatan Padang Panjang Timur, Camat, Lurah, Kepala Puskesmas, Kapolsek se-Kecamatan Padang Panjang Timur, Kepala MAN 1 Kota Padang Panjang beserta guru dan siswa.
Dalam amanatnya sebagai Pembina upacara, Kakan Kemenag H. Mukhlis M menyampaikan pesan penting kepada para siswa untuk selalu menjaga diri dan adab sebagai siswa madrasah, serta selalu jaga hati untuk selalu bahagia. Bahagia di rumah, di madrasah dan di lingkungan.
"Hindari segala bentuk kekerasan dan bullying di lingkungan madrasah", tegasnya.
Setelah upacara, Kakan Kemenag melaksanakan sejumlah agenda penting, termasuk launching dan pembukaan program BRUSH yang bertujuan mencegah pernikahan usia dini dan memutus rantai stunting. H. Mukhlis M. dalam pesannya pada acara tersebut, mengingatkan pentingnya peran pendidikan dalam mencegah masalah sosial.
Selain itu, juga dilakukan penandatanganan MOU dan launching Pelatihan Karya Tulis di MAN 1 Padang Panjang, serta pemberian reward penghargaan kepada guru dan siswa berprestasi.
Di akhir acara, H. Mukhlis M. mengingatkan seluruh ASN di lingkungan madrasah tentang pentingnya peningkatan disiplin dan kerjasama demi kemajuan bersama.
(tim)