Kakankemenag : ASN Kementerian Agama Harus Menjadi Penggerak Moderasi Beragama

Payakumbuh, Humas--"Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementereian Agama Kota Payakumbuh dituntut harus menjadi penggerak moderasi beragama di tengah masyarakat".

Demikian disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Payakumbuh H. Joben ketika kegiatan Pembinaan  Pegawai dan Penguatan Moderasi Beragama kepada Tenaga Pendidik dan Kependidikan MAN 1 Kota Payakumbuh Plus Keterampilan,Rabu (26/4/2024).

Moderasi beragama merupakan Program Prioritas Kementerian Agama yang harus disukseskan dan sebuah keniscayaan yang harus dilaksanakan  serta dipahami ASN Kementerian Agama dan hal ini akan tercermin dalam konsep dan perbuatan ASN,ulas Joben.

Ditambahkannya ,seseorang yang mengamalkan konsep moderasi beragama,akan tertanam dalam dirinya empat indikator yaitu mempunyai wawasan kebangsaan,mempunyai sifat toleransi,anti kekerasan dan penerimaan terhadap tradisi atau kearifan lokal,pungkas Kakankemenag.

Kegiatan ini tampak dihadiri Kepala MAN 1 Kota Payakumbuh Plus Keterampilan H. Muhammad Suhardi,Plt. Kaur TU Arzoni serta diikuti Tenaga Pendidik dan Kependidikan MAN 1 Kota Payakumbuh Plus Keterampilan.(Algeri).


Editor: Busra Algeri
Fotografer: Busra Algeri