Kakankemenah Kota Payakumbuh,Datangi KUA Payakumbuh Barat Yang Kemalingan

Payakumbuh,Humas--Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Payakumbuh H. Joben yang didampingi Kasi Bimas Islam H. Hamdan Zubir,Senin (2/9/2024) mendatangi KUA Kecamatan Payakumbuh Barat pasca kantor tersebut kebobolan yang mengakibatkan raibnya ratusan buku nikah serta satu buah laptop pada Sabtu (31/8) lalu.

Kedatangan Kakankemenag disambut Kepala KUA Kecamatan Payakumbuh Barat Asrul beserta Penghulu dan Staf KUA.

Kakankemenag Kota Payakumbuh H. Joben merasa prihatian dengan peristiwa kemalingan di KUA Kecamatan Payakumbuh Barat.

"Semoga peristiwa kemalingan ini bisa menjadi pelajaran bagi kita untuk selalu meningkatkan kewaspadaan dan keamanan pada setiap KUA yang ada di Kota Payakumbuh,termasuk Madrasah, agar peristiwa serupa tidak terulang lagi,"ujarnya.

Peristiwa ini sudah ditangani pihak Kepolisian dan kita berharap semoga pelaku pencurian ini dapat segera tertangkap,pungkasnya.

Sebagai informasi,peristiwa kemalingan KUA Payakumbuh Barat  pertama kali diketahui oleh Kasmawati (guru Raudhatul Athfal) ketika dia melakukan absen pinger print pada kantor tersebut,Alangkah kagetnya Kasmawati melihat ruangan KUA sudah berantakan.

Diperkirakan kejadian tersebut terjadi pada malam atau dini hari dimana maling masuk melalui pintu belakang dengan cara mencongkel paksa pintu tersebut.Akibat kejadian ini 172 pasang buku nikah dan satu buah laptop raib digondol maling.(Algeri)


Editor: Busra Algeri
Fotografer: Busra Algeri