Koto Baru, Humas - Kepala KAnwil Kantor Kemenag Propinsi Sumatera Barat H. Mahyudin meresmikan pemakaian Kantor Kemenag Kabupaten Solok, Kamis (9/1).
Peresmian gedung Kantor Kemenag Kabupaten Solok pasca renovasi ini juga dihadiri para sesepuh diantaranya H. Syahrul Wirda, mantan Kakanwil Kemenag Sumbar dan Kakanwil Kemenag Sumut yang juga pernah menjabat berkarir di Kantor Kemenag Kabupaten Solok dan menjabat Kakan Kemenang sebelum melanjutkan karir di Kanwil Kemenag Sumbar.
Selain itu hadir pula mantan Kakan Kemenag H. Kardinal dan mantan Kakan Kemenag kota Solok H. Kamaruzaman yang juga pernah berkarir di lingkungan Departemen Agama / Kemenag Kabupaten Solok.
Disambut dengan tari pasambahan oleh sanggar MAN 1 Solok Plus Keterampilan, Kakanwil H. Mahyudin dan Kakan Kemenag H. Zulkifli menandatangani prasasti tanda dmulainya pemakaian gedung setelah menjalani renovasi selama 4 bulan di tahun 2024 lalu, dan dilanjutkan dengan pengguntingan pita yang disaksiakn oleh undangan dan ASN Kantor kemenag Kabupaten Solok.
Kasubbag Tata Usaha H. Fuadi Nawawi yang mendampingi Kakanwil saat meninjau gedung pasca renovasi ini menyampaikan bahwa selama pekerjaan berlangsung, ASN menumpang berkantor di gedung milik Pemda Kabupaten Solok di komplek Islamic Center.
"Adapun pekerjaan utama adalah menambah tinggi seluruh ding, penggantian atap beserta rangkanya dan loteng, penggantian keramik lantai serta pengecatan," jelas Kasubbag.
Kakan Kemenag yang turut mendampingi Kakanwil meninjau seluruh ruangan menyampaikan bahwa mobiler yang dipakai sekarang masih mobiler sebelumnya.
"Ini kali pertamanya gedung ini mengalami renovasi total sejak berdiri tahun 1982 lalu. Renovasi ini disesuaikan dengan kebutuhan kinerja saat ini serta designnya mengikuti model perkantoran saat ini," tukuk Kakan Kemenag.
Kakanwil H. Mahyudin mengucapkan selamat pada keluarga Kantor Kemenag Kabupaten Solok yang telah menempati gedung baru, semoga suasana baru ini menambah motivasi untuk meningkatkan kinerja.
"Semoga menjadi motivasi untuk lebih baik lagi dan giat berkarya untuk kemajuan Kementerian Agama," ucap Kakanwil saat meninjau ruangan.
Turut pula menghadiri peresmian ini Ketua BAZNAS Kabupaten Solok, Pimpinan dan perwakilin Bank mitra serta ketua ormas bersama seluruh pejabat dilingkup Kantor Kemenag Kabupaten Solok serta kepala KUA dan kepala madrasah se Kabupaten Solok. Fendi