Kawal Pakta Integritas, Kakanwil Minta Pembangunan ZI Segera diwujudkan

Pasaman, humas -- Kakanwil Kemenag Sumbar H Mahyudin meminta kawal pelaksanaan Pakta Integritas yang telah ditandatangani saat Raker Kanwil Kemenag Sumbar beberapa waktu lalu. 

Hal itu disampaikan saat membuka sekaligus memberi arahan pada Raker Kemenag Kabupaten Pasaman tahun 2024 di Hotel Arumas Pasaman, Selasa (07/05).

Diantara yang diminta  Kakanwil untuk dikawal yakni terkait peningkatan layanan publik dengan menerapkan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

" Seluruh ASN harus berkomitmen untuk mewujudkan WBBM khususnya dalam hal mewujudkan Kementerian Agama yang bersih dan akuntabel serta pelayanan publik yang prima", tutur Kakanwil.

Kakanwil menyampaikan, untuk dinilai mampu mendapat predikat WBK/WBBM,  Satker Kementerian Agama dilingkungan Sumatera Barat terlebih dahulu perlu memastikan terlaksananya pembangunan Zona Integritas dengan baik. 

" untuk itu dalam mewujudkan pembangunan Zona Integritas, terdapat beberapa tahapan yang perlu menjadi perhatian kita bersama secara serius, mulai dari tahap pencanangan, penetapan unit kerja, pembangunan unit kerja dan pemantauan unit Zona Integritas", terang Kakanwil.

Untuk mewujudkan ZI menuju WBBM/ WBK , Kakanwil meminta jajaran Kankemenag Pasaman dapat mengacu kepada Permenpan RB RI nomor 90 tahun 2021 tentang pembangunan ZI di Instansi pemerintah.

Raker dilingkungan Kantor Kemenag Kab. Pasaman ini diikuti Kepala Kantor  H Yasril, pejabat eselon IV, Kepala Madrasah, Kepala KUA dan Pengawas dilingkungan Kankemenag Kab. Pasaman serta perwakilan tokoh masyarakat dan tokoh agama. rzk


Editor: rzk
Fotografer: rzk