Kemenag Kota Pariaman Laksanakan Pembinaan Rutin Setiap Jum'at Pertama dan Ketiga

Pariaman-Humas, Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman menggelar kegiatan pembinaan rutin setiap hari Jumat di minggu pertama dan ketiga bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman Jalan Abdullah Desa Air Santok. Kegiatan yang diikuti oleh Kepala Madrasah, Kepala KUA, Penyuluh Agama Islam se-Kota Pariaman serta jajaran ASN di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman ini dipimpin langsung oleh Kasubbag TU, Zahardi didampingi oleh Kasi dan Penyelenggara Zawa.

Dalam kesempatan itu, Kasubbag TU Zahardi menyampaikan terima kasih kepada panitia pelaksana kegiatan Lebaran yatim yang telah sukses dilaksanakan. Beliau juga mengapresiasi kinerja seluruh jajaran Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

Lebih lanjut, Zahardi menyampaikan bahwa kegiatan pembinaan rutin ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan motivasi para ASN di lingkungan Kantor Kemenag Kota Pariaman.

"Kegiatan ini kita lakukan untuk meningkatkan kinerja dan motivasi para ASN di lingkungan Kemenag Kota Pariaman. Kita harus terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab," tegas Zahardi.

Dalam kegiatan pembinaan ini, paraKasi dan Penyelenggara Zawa Kemenag Kota Pariaman juga menyampaikan materi tentang berbagai hal terkait tugas dan fungsinya.  Kegiatan ini diakhiri dengan tanya jawab dan diskusi dari ASN ke pemateri.(Meri/Ikhlas)


Editor: Meri
Fotografer: Meri