Kemenag Padang Berkomitmen Dukung Peningkatan Pendidikan Agama dan Keagamaan

Padang, Humas –Kementerian Agama Kota (Kemenag) Padang mendukung peningkatan pendidikan agama dan keagamaan di ibu kota Sumbar. Salah satu bentuk komitmen tersebut ditunjukan dengan memperbanyak penghafal Al Quran di Kota Padang.

Seperti yang telah dilakukan pada Selasa (14/1), di mana ada sebanyak 1.745 penghafal Al Quran di Kota Padang yang diwisuda dalam acara Wisuda Tahfiz Al Quran Akbar yang digelar Kemenag Padang. Ini menjadi langkah nyata mewujudkan Kota Padang sebagai kota religius sekaligus mendukung program hafalan Al Quran bagi pelajar yang diinisiasi pemerintah daerah.

“Wisuda ini merupakan komitmen kami dari Kemenag Kota Padang untuk mendukung peningkatan pendidikan agama dan Keagamaan di Kota Padang. Dengan tekad menjadikan Kota Padang sebagai kota yang religius,” ungkap Kakan Kemenag Kota Padang, Edy Oktfiandi.

Diakui, Dengan memperbanyak penghafal Al Quran di Kota Padang, diyakini akan dapat memberikan keberkahan bagi Kota Padang serta dijauhkan dari segala macam bencana, penyakit masyarakat dan kenakalan remaja.

Seperti diketahui, wisuda tahfidz Al Quran kali ini diikuti sebanyak 1.745 peserta. Dengan rinciannya terdiri dari 302 murid Madrasah Ibtidaiyah (MI), 486 murid Madrasah Tsanawiyah (MTs), 425 siswa Madrasah Aliyah (MA), serta 76 santri dari Pondok Pesantren, 154 santri dari Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT), dan 285 santri dari Taman Pendidikan Alquran (TPQ).

Wisuda tahfidz ini juga sejalan dengan program Pemko Padang, yakni hafal Al Quran 1 juz bagi murid tamatan SD sederajat, dan hafal 2 juz bagi peserta didik tingkat SMP/MTS di Kota Padang.

Prosesi Wisuda ini dipimpin langsung oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sumbar Mahyudin yang diawali dengan wisuda 30 Juz. Ikut Hadir pada kesempatan ini Kapolresta Padang Kombes Pol Ferry Harahap, Ketua MUI Kota Padang Japeri Jarab, serta Ketua FKUB Kota Padang Salmadanis dan tamu undangan lainnya.

 “Alhamdulillah Bapak Kapolda juga sangat concern dalam penanganan masalah kenakalan remaja. Kami mendukung penuh program Bapak Kapolda Sumbar dalam menjadikan Sumbar dan Kota Padang yang bebas tawuran dan bebas balapan liar,” pungkas putra Kubu Marapalam, Kota Padang tersebut.(harris tj)


Editor: HarisTJ
Fotografer: ZT79