Kemenag Payakumbuh Dan Yayasan Insan Mulia Jalin Kerjasama

Payakumbuh,Humas--Kementerian Agama Kota Payakumbuh dan Yayasan Insan Mulia Payakumbuh jalin kerja sama terkait pembinaan Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) yang dididik pada Sekolah Luar Biasa (SLB) Insan Mulia Payakumbuh.

Perjanjian kerja sama (MoU) ini ditandatangani oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Payakumbuh H. Joben bersama Kepala SLB Insan Mulia Suhefni di ruang rapat Kakankemenag yang disaksikan Plt.Kasubbag TU Endra Rinaldi serta seluruh pejabat Struktural Kankemenag Kota Payakumbuh,Selasa (23/4/2024).

Sebagai wujud dari perjanjian kerja sama ini adalah dengan dijadikannya SLB Insan Mulia Payakumbuh sebagai objek binaan Penyuluh Agama Islam oleh Penyuluh Agama Islam Fungsional Kemenag Kota Payakumbuh Yuli Kamidawati sebagai Guru Tahfidz di SLB tersebut.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Payakumbuh H. Joben menyambut baik kerja sama kedua belah pihak ini

"Kerjasama ini merupakan sikap mulia  dan wujud dari semangat dalam pengembangan sikap peduli terhadap anak yang berkebutuhan khusus yang mememang membutuhkan perhatian khusus dari pemangku pendidikan untuk mewujudkan generasi yang siap berhadapan dengan masyarakat umum,"ucap Kakankemenag.

Kepada Penyuluh Agama Islam Fungsional Kamidawati, H. Joben mungucapkan terima kasih atas pembinaan yang dilakukan terhadap anak bekebutuhan khusus,semoga ini menjadi ladang amal ibadah,pungkasnya.

Sementara itu Kepala SLB Insan Mulia Suhefni, menyebut bahwa perjanjian kerjasama ini didasarkan pada prinsip saling menghormati,menghargai  dalam membantu mewujudkan ABK yang dapat percaya diri dan mandiri dalam rangka pembentukan manusia Indonesia seutuhnya.

Ditambahkannya ,ruang lingkup kerjasama ini meliputi peningkatan kompetensi dan pengembangan Sumber Daya Manusia dibidang pembinaan keagamaan dan motivasi dalam pengembangan potensi diri,ucapnya.(Algeri)


Editor: -
Fotografer: -