Kepala MAN IC Padang Pariaman Menerima Penghargaan dari Kementerian Agama RI

Padang Pariaman - Kepala Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Padang Pariaman, Provinsi Sumatera Barat, menerima penghargaan bergengsi dari Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia. Penghargaan tersebut diberikan kepada MAN IC Padang Pariaman sebagai salah satu satuan kerja yang berhasil lolos dalam tahap penilaian pendahuluan Penilaian Mandiri Pelaksanaan Zona dan Integritas (PMPZI) tahun 2022, sebagai bagian dari Piloting Project WBK (Wilayah Bebas Korupsi) tahun 2022.

Penghargaan ini diserahkan dalam sebuah acara Rapat Koordinasi Ketatalaksanaan 2 yang digelar di Grand Hotel Preanger, Bandung. Dalam acara tersebut, penghargaan ini hanya diberikan kepada 15 satker dari sekian banyak satker yang ada di kementerian agama, dengan rincian 10 satuan kerja Madrasah dan 5 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN). MAN IC Padang Pariaman berhasil menjadi salah satu dari 15 satuan kerja tersebut, termasuk juga MAN IC dari provinsi lain yaitu: Ogan Komering Ilir (OKI), Pekalongan, dan Tanah Laut (Tala).

Kepala MAN IC Padang Pariaman, Hendrisakti Hoktovianus dalam kesempatan ini, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pencapaian prestasi ini. "Penghargaan ini diperoleh tidak terlepas dari kerjasama yang baik dari semua Civitas MAN IC Padang Pariaman. Semoga kedepannya kita dapat mempertahankan dan meningkatkannya menjadi WBK. Atas nama pimpinan MAN IC Padang Pariaman, saya mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Civitas Akademika MAN IC Padang Pariaman karena telah memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat dan bekerja secara profesional serta penuh tanggung jawab, terkhusus dalam upaya mewujudkan Zona Integritas", ungkap Hendri.

Penghargaan yang diberikan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia kepada MAN IC Padang Pariaman tidak terlepas dari kerjasama yang baik dalam institusi tersebut. Kepala MAN IC Padang Pariaman juga mengucapkan terima kasih kepada tim kerja Zona Integritas yang dikomandoi oleh Kaur Ali Muchtar dan anggota tim inti, yaitu Fitri Yenti, Wike Handani, Nur Azizi, Marzuki IB, Syahlul Munal, Fardi Rahman, Darwin, Mahdalena, serta semua rekan-rekan lainnya.

Semoga dengan prestasi ini, MAN IC Padang Pariaman dapat terus berkembang dan menjadi teladan dalam upaya menciptakan lingkungan kerja yang profesional, berintegritas, dan selalu melayani dengan tulus hati demi kemajuan pendidikan di Indonesia. "Bekerja Secara Profesional, Melayani Setulus Hati, Bersama Kita Bisa," tutup Kepala MAN IC Padang Pariaman dengan semangat.*sn


Editor: -
Fotografer: -