Kerja Sama Kementerian Agama dengan Kementerian ATR/BPN tentang Program Sertifikasi Tanah Masjid/ Mushalla secara Gratis

Padang Panjang, Humas - Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang, H. Mukhlis M melakukan pertemuan koordinasi dengan Kepala Kantor ATR/BPN Kota Padang Panjang Didiek Christianto, A.Ptnh, M.H, Selasa (18/2/25).

Pertemuan yang berlangsung di ruang Kakan ATR/ BPR juga diikuti Penyelenggara Zakat dan Wakaf Azwarhadi beserta staf Rahmayulis. Dalam pertemuan tersebut dibicarakan langkah-langkah percepatan sertifikasi tanah wakaf masjid/ mushalla termasuk tanah wakaf selain masjid/ mushalla.

Dalam rangka percepatan sertifikasi tanah tersebut, Kakankemenag dan Kakan ATR/BPN akan sepakat menuangkannya kedalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU) yang akan ditanda tangani dalam pertemuan selanjutnya.

"Semoga dengan adanya MOU ini kita dapat memanfaatkan tanah wakaf dengan baik serta bermanfaat untuk masyarakat Kota Padang Panjang", pesan H. Mukhlis

Kakankemenag juga berkesempatan menyaksikan penandatanganan MoU antara ormas Nahdlatul Ulama Kota Padang Panjang dengan Kantor ATR/BPN Kota Padang Panjang.
(yul)


Editor: Apip
Fotografer: Yul