Ketua PC IPM Harau Lantik Pimpinan Ranting IPM Ponpes Al kautsar Periode 2024-2025

Limapuluh Kota, Humas- Ketua Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PC IPM) Kecamatan Harau, Yovan Eriza, lantik Pengurus Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) Pondok Pesantren Modern Al kautsar Periode 2024-2025, Senin (11/11) di halaman pondok pesantren tersebut.

Pelantikan pengurus dilaksanakan pada kegiatan Upacara Bendera Senin yang dihadiri Pimpinan Pondok Pesantren, Dafri Harweli, seluruh Wakil Kepala, Tenaga pendidik, tenaga kependidikan, serta santri kelas VII hingga kelas XII.  Anisa Fatmala Dewi dan Miftahul Hidayati Pembina PR IPM IPMAWATI. Dan Arif Perdana Piliang dan Robil Hamdi Pembina PR IPM IPMAWAN, adalah mereka yang diamanahi memangku jabatan tersebut selama satu tahun ke depan.

Usai pelantikan, Yovan Eriza dalam amanatnya menyampaikan selamat kepada pengurus yang dilantik, semoga amanah dalam menjalankan tugas. Kepada pengurus lama ia juga mengucapkan terimakasih atas dedikasi, sumbangsih, dan perjuangan selama setahun kebelakang.

“Dengan pelantian pengurus yang baru, kita berharap IPM di Pondok Pesantren Al Kautsar semakin solid lagi, lebih kreatif, inovatif, dan mampu mengangkatkan citra pondok pesantren dan organisasi di mata masyarakat,” ungkap Yovan.

Sebelum pelantikan, kegiatan diawali dengan Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan tahun 2024. Bertindak sebagai Pembina Upacara, Ketua Badan Pembina Pesantren (BPP), Nurul Hadi. Dalam amanatnya Nurul Hadi mengajak seluruh santri untuk ikut andil dalam kemajuan bangsa. Peringatan Hari Pahlawan sebagai wujud mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk mempertahankan Indonesia. Salah satunya menjadi generasi yang terus mengembangkan potensi, kompetensi, dan mau berkompetisi untuk meraih prestasi.

"Sebagai generasi penerus bangsa, hendaknya kita harus ikut andil dalam kemajuan Indonesia. Teruslah menuntut ilmu tanpa pernah jemu, untuk mengembangkan potensi, kompetensi, dan mau berkompetisi untuk meraih prestasi," ungkap Nurul Hadi yang juga sebagai Wakil Ketua PDM Kabupaten Limapuluh Kota.

Usai memberikan amanat dalam upacara tersebut, Nurul hadi juga didaulat untuk menyerahkan sejumlah medali kepada para santri yang berhasil mengukir prestasi pada ajang Kejuaraan Pencak Silat Sumatra Championship Series 2 yang dilaksanakan di GOR Politani Unand Payakumbuh, Tanjung Pati, pada 31 Oktober hingga 3 November 2024 kemarin. Nurul Hadi mengalungkan sebanyak 6 Medali Emas, 9 Medali Perak, dan 11 Medali Perunggu kepada santri-santri hebat pondok Pesantren Al Kautsar.(Nauri.A/Nina)

 


Editor: Nina
Fotografer: Nina