Limapuluh Kota, Humas - Hari Guru Nasional yang diperingati pada tiap tanggal 25 November 2024, memberikan kenangan yang berharga di hati Bapak/Ibu dewan guru MTsN 1 Limapuluh Kota. Setelah upacara Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024 usai, OSIM dan DP MTsN 1 Limapuluh Kota memberi kejutan kepada tenaga pendidik MTsN 1 Limapuluh Kota.
Mereka memberikan penghargaan dan award untuk guru-guru dengan berbagai kategori, seperti kategori, Guru Tercantik, Guru Terganteng, Guru terdisiplin, guru terajin, guru tersabar, guru tersopan, guru terapi, guru terlembut dan sebagainya. Masing-masing guru yang mendapatkan penghargaan tersebut dipersilakan maju ke depan.
Sebagai penghargaan, OSIM dan DP memberikan buket bunga. Selain itu setiap guru juga mendapatkan kejutan dan Hadiah kecil dari siswa-siswi MTsN 1 Limapuluh Kota.
Pembina Osim, Irfan, saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan ini sepenuhnya merupakan inisiatif dan ide dari OSIM dan Dewan Penggalang, sebagai bentuk terima kasih kepada para guru. Irfan menyatakan apresiasi kepada seluruh siswa yang telah memberikan penghargaan dan apresisi kepada guru-guru di Hari yang spesial ini.
"Semoga keluarga besar MTsN 1 Limapuluh Kota semakin Maju, Bermutu dan mendunia," pungkasnya (Fp/ RA)