Kota Solok, Humas --- Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Solok sukses menggelar program "Treasure Goes To School" di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Solok pada Selasa (17/09/24). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman 30 siswa kelas XI dan XII IPS tentang pentingnya pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang bersih dan akuntabel.
Sebagai bagian dari rangkaian Hari Bakti Perbendaharaan ke-20 Tahun 2024, KPPN Solok ingin mendekatkan konsep pengelolaan keuangan negara kepada generasi muda. Kepala KPPN Solok, Ikasari Heniyatun, memaparkan secara menarik tentang mekanisme APBN, mulai dari perencanaan hingga pengawasan, dengan menggunakan contoh-contoh nyata yang mudah dipahami siswa. Materi yang disampaikan mencakup pentingnya partisipasi masyarakat dalam mengawasi penggunaan anggaran negara serta dampak positif pengelolaan APBN yang baik bagi kesejahteraan masyarakat.
"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami," ujar Muhammad Habib, salah satu peserta. "Saya baru tahu banyak tentang bagaimana uang negara dikelola dan bagaimana kita bisa ikut berperan." Ucapnya
Kepala Madrasah, Marion, mengapresiasi inisiatif KPPN Solok. "Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk meningkatkan literasi keuangan siswa. Dengan memahami pengelolaan APBN, siswa diharapkan tumbuh menjadi generasi yang bertanggung jawab dan peduli terhadap pembangunan negara," ungkapnya.
KPPN Solok berharap program ini dapat menumbuhkan minat siswa untuk mempelajari lebih lanjut tentang keuangan negara serta mendorong mereka untuk berkontribusi dalam mewujudkan Indonesia yang lebih baik, tema yang diangkat dalam kegiatan ini, Peran Kementerian Keuangan dalam Mengelola APBN.
Sebagai tanda apresiasi atas kerjasama yang baik dalam program 'Treasure Goes To School', Kepala KPPN menyerahkan sertifikat kepada Kepala MAN Kota Solok, Marion. (helda/nt)