392 Jemaah Haji Kloter 6 PDG Asal Bumi Raflesia ini Mendarat Selamat Di BIM

Padang, humas --- Kurang lengkap satu orang karena telah meninggal dunia di Makkah, 392 Jemaah haji Kloter 6 PDG yang berasal dari provinsi Bengkulu , alhamdulillah malam ini  telah mendarat dengan selamat di Bandara Internasional Minangkabau (BIM).

Hal itu, disampaikan Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat H Mahyudin saat menyambut kedatangan jemaah haji kloter 6 PDG di ruang tunggu BIM yang didampingi Subkor Pembinaan Mental Biro Pemerintahan dan Kesra Provinsi Bengkulu Firmawan , Plt Kabag TU H Edison, Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah H Ramza Husmen, Sabtu (29/06).

H Mahyudin mengungkapkan, saat menuju tanah suci total jumlah jemaah haji yang diketuai H Nopan Omeri ini adalah sebanyak 393 orang dan saat kembali menuju tanah air jumlahnya 392 orang kurang 1 orang karena telah meninggal dunia.

Ia melaporkan jemaah yang meninggal tersebut adalah atas nama  Kadiman Martomiredjo Joyo umur 73 tahun, asal Kabupaten Muko-Muko dan telah dimakamkan di Sharae Makkah.

" tahun ini jumlah jemaah asal Provinsi Bengkulu yang berangkat melalui embarkasi Padang 1.683 orang dan di kloter ini jemaah haji lansia berjumlah 102 orang", terng Kakanwil.

Kakanwil juga menuturkan, dengan telah datangnya jemaah haji Kloter 6 Padang ini maka total jumlah jemaah yang telah sampai di tanah air saat ini menjadi 2354 orang dengan rincian asal provinsi Sumatera Barat 776 orang, Provinsi Bengkulu 1548 dan petugas Kloter 30 orang.

Aghel salah seorang tim dari Pihak Garuda melalui pesan Whatshapnya melaporkan  bahwa  Jemaah Haji Kloter 6 (enam) Debarkasi Padang tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang pada hari Sabtu / 29 Juni 2024 pukul 19:06 WIB dengan pesawat Garuda  Indonesia Boeing 777 Seri 300 ER dengan nomor penerbangan GA3406 dari Bandara Internasional Pangeran Mohammad Bin Abdul Azis Madinah.

Tampak rasa haru dan isak tangis bahagia beberapa jemaah haji kloter 6 PDG sesaat ketika masuk ke ruang tunggu BIM dan disambut hangat oleh petugas Debarkasi Padang dengan melantunkan shalawat yang terdengar syahdu dan merdu. rzk
 


Editor: rzk
Fotografer: rzk