Lantik Penyelenggara Zawa dan Tiga Kepala KUA Kecamatan, Kakanwil Mahyudin Ingatkan Tantangan Tusi dan Bangun Sinergitas

Padang (Humas)-  Kakanwil Mahyudin menyampaikan penting dan strategisnya peran Kepala KUA dalam memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat. 

Hal ini dtekankan H Mahyudin saat melantik dan mengambil sumpah jabatan Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kankemenag Kabupaten Solok Selatan dan Tiga Kepala KUA Kecamatan di ruang kerja Kakanwil Kemenag Sumbar, Selasa (23/07/24).

"Kepala KUA memiliki tanggung jawab besar dalam memberikan bimbingan, penyuluhan, dan pelayanan administrasi keagamaan kepada masyarakat. Untuk itu, saya berharap para kepala KUA yang baru dilantik dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan penuh dedikasi, "tegasnya.

Untuk itu Kakanwil mengucapkan selamat kepada empat orang pejabat yang baru saja dilantik dan yang sudah diambil sumpahnya.

“Saudara harus bisa melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya. Tuntutan organisasi semakin hari semakin beragam dan banyak tantangan. Tentu membutuhkan tenaga tenaga yang andal, untuk melaksanakan tugas dan fungsinya.” Ujarnya.

Terlebih lagi KUA adalah garda terdepan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Memberikan pelayanan dengan maksimal kepada masyarakat.

“Kami sudah berazam bahwa, tidak mau mendengar laporan dari masyarakat yang menyatakan bahwa ada Kantor Urusan Agama atau KUA yang memberikan pelayanan tidak maksimal.” Jelasnya.

Mengingat potensi zakat dan wakaf sangat potensial dan sangat luar biasa, maka kepada Penyelenggara zakat dan wakaf  juga segera menjalin koordinasi dan konsolidasi dengan organisasi mitra yang ada. Badan zakat dan wakaf di Sumatera  Barat atau daerah setempat. 

“Dengan sinergitas yang baik, potensi zakat dan wakaf tentu bisa tergali secara optimal.” Tambahnya.

Diakhir arahan, Kakanwil mengingatkan kembali pentingnya meningkatkan kinerja, melaksanakan tugas secara profesional, dalam rangka mendapatkan Ridha Allah SWT.

Di sumpah oleh rohaniawan Ihsan Fikri Penyusun Bahan Hisab Rukyah Tim Kerja Hisab Rukyah Bidang Urais, prosesi pelantikan dihadiri Kabag TU H Miswan, dan dihadiri dua orang saksi Kabid Urais H Edison dan Kabid Penaiszawa H Yufrizal. Turut hadir pada pelantikan Plt Kankemenag Solsel dan pejabat lainnya,  para JFT dan JFU.(vera)

Berikut nama nama pejabat yang telah dilantik dan diambil sumpah jabatannya hari ini:

1. Yusriadi, S.Th.I, dari Jabatan  Penyusun Bahan Pemberdayaan Amil Zakat Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok Selatan, selanjutnya mengangkat sebagai Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok Selatan

2. Hafizh Aulia Rahman, S.HI, dari Jabatan  Kepala KUA Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan, selanjutnya memindahkan dan mengangkat sebagai Kepala KUA Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan

3. Awdy Reyza, S.Ag, dari Jabatan  Penghulu Ahli Muda pada KUA Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan sebagai Kepala KUA Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan.

4. Yenra Satria, S.Ag, dari Jabatan  Penghulu Ahli Muda pada KUA Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan.Kecamatan Sangir Batanghari Kabupaten Solok Selatan, selanjutnya memindahkan dan mengangkat sebagai Kepala KUA Kecamatan Sangir Jujuan Kabupaten Solok Selatan.

 

 

 

 


Editor: vethriarahmi
Fotografer: Rizki