Lima ASN MTsN 3 Kota Pariaman Terima Satyalancana Karya Satya Di Hari Kemerdekaan

Pariaman_Humas, Kebahagiaan dihari kemerdekaan bertambah lengkap setelah Lima orang ASN di MTsN 3 Kota Pariaman menerima Satyalancana Karya Satya sesuai pelaksanaan Upacara Bendera Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 di halaman MTsN 1 Kota Pariaman (17/8).

Satyalancana Karya Satya merupakan penganugerahan negara terhadap Pegawai Negeri Sipil yang dalam melaksanakan tugasnya telah menunjukan kesetiaan kepada Pancasila, UUD 1945, negara, dan pemerintah. Mereka dinilai telah bekerja dengan penuh pengabdian, kejujuran, kecakapan, dan disiplin secara terus-menerus dalam kurun waktu tertentu seperti masa pengabdian 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun.

Ke lima ASN tersebut adalah Saidi Usman,  (Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum), Susi Netrimaini, (Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarpras), Erni Yulis (Pegawai MTsN 3 Kota Pariaman), Fatmalinda (Guru Bahasa Indonesia). Penyerahan Satyalancana Karya Satya oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman H. Rinalfi, S.Ag, SH, MM, Anis Marlini, (Guru Aqidah Akhlak) (Ira)


Editor: -
Fotografer: -