Padang, Humas -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat (Kanwil Kemenag Sumbar) H.Mahyudin didampingi Kepala Bagian Tata Usaha H.Edison membuka mancing ikan bersama HAB Kementerian Agama RI KE 79 antar eselon II dan III Kanwill Kemenag Sumbar, Sabtu 11/01/25 di Kolam Pemancingan Korong Gadang Kuranji.
Kegiatan lomba mancing bersama merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Amal Bhakti Kementerian Agama Republik Indonesia ke-79, yang bertujuan mempererat silaturrahmi antar ession Il, III dan ASN di lingkungan Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat.
"Saya berharap kegiatan mancing ini akan menambah kekompakan, kebersamaan, melatih kesabaran dan ketangkasan" harap H.Mahyudin.
"selamat berlomba dengan tetap menjaga sportivitas" ucapnya.
Kegiatan lomba ini, dimulai jam 13,00 dan akan berakhir jam 17.00 Wib, dengan Jenis ikan yang dipancing berjenis ikan mas atau Ikan Rayo
Menurut H.Edison Kepala Bagian Tata Usaha, dalam lomba ini panitia tidak menyediakan alat pancing, peserta duduk sesuai tempat yang disediakan panitia, peserta boleh mengunakan satu Joran dan satu mata pancing, saat melempar dan mendapatkan ikan peserta dilarang mendapat bantuan peserta lain Jokey.
Menurutnya, jika ada peserta yang memancing sebelum bel mulai maka ikan hasil pancingan menjadi milik panitia.
Kategori kriteria pemenang nanti dilihat dari total berat ikan yang didapat keseluruhan, untuk tiga pemenang pertama mendapatkan tropy yakni juara 1, 2 dan 3 dan Bingkisan dari Kanwil Kemenag Sumbar. (egn)