Humas - Masjid Al Ikhwan Aia Angek Bukit Kili nagari Koto Baru Kabupaten Solok keluar sebagai juara satu Masjid Ramah Lansia dan Difabel tingkat Sumatera Barat dalam ajang Anugerah Masjid Percontohan Ramah (AMPERA) tingkat Sumatera Barat tahun 2024.
Atas prestasi ini, Masjid Al Ikhwan bersiap untuk dinilai oleh tim nasional sebagai duta Sumatera Barat pada ajang AMPERA 2024 tingkat nasional.
"Alhamdulillah, Masjid Al Ikhwan Aia Angek jorong Bukit Kili menjadi yang terbaik di Sumatera Barat dalam ajang AMPERA 2024, penobatan ini dilakukan di gurbenuran Padang tadi malam oleh Gubernur Mahyeldi Ansharullah dan kepala Kanwil Kemenag Sumbar H. Mahyudin," ujar Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Solok H. Zulkifli, Kamis (29/8) pagi di kantornya.
Disampaikan oleh H. Zulkifli, Ketua Pengurus Masjid Al Ikhwan Muhammad Tantawi, S.Pd menerima langsung piagam dan uang pembinaan dari Gubernur Sumbar didampingi Bupati Solok yang diwakili drg.Musfir Yones Indra,MM, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Kabag Kesra Mardaus, Zulfatmai, S.Ag, Kasi Bimas Islam Kantor Kemenag Kabupaten Solok.
"Terpilihnya masjid Al Ikhwan ini melalui beberapa tahapan, mulai dari penilaian tingkat Kabupaten hingga dipercaya mewakili Kabupaten Solok karena fasilitas masjid serta program dan pelayanan pengurus terhadap jemaah Lansia dan Difabel," urai H. Zulkifli.
Atas pencapaian ini, Kakan Kemenag mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang mendukung pelaksanaan AMPERA 2024 hingga salah satu dari beberapa masjid yang ada di Kabupaten Solok menjadi wakil Sumbar ke tingkat Nasional.
Tak lupa terima kasih disampaikan kepada Bupati Solok dan jajaran Pemerintah Daerah atas dukungan pelaksananaan AMPERA 2024 tingkat Kabupaten Solok dan tingkat Sumatera Barat.
"Mari bersama-sama kita sonsong AMPERA 2024 tingkat nasional, bagaimanapun ini adalah nama baik Kabupaten Solok, kepada masyarakat dan jemaah mari kita bergandengan tangan agar Masjid Al Ikhwan Aia Angek ini menjadi yang terbaik ditingkat nasional," tutup Kakan Kemenag.
Sebelumnya, dalam ajang AMPERA 2024 ini ada beberapa masjid di Kabupaten Solok yang dinilai oleh Tim dari Sumatera Barat, yakni Masjid Raya Salayo untuk kategori Masjid Ramah Anak dan Perempuan, Masjid Al Kautsar Tanjung Balik untuk kategori Masjid Keberagaman dan Masjid Umi Alahan Panjang untuk masjid Ramah Lingkungan serta Masjid Agung Darussalam Islamic Center untuk kategori Masjid Agung. Fendi